Siapa Cawapres Anies Baswedan, Demokrat PKS dan NasDem Sudah Sepakat, Tinggal Diumumkan

Siapa Cawapres Anies Baswedan, Demokrat PKS dan NasDem Sudah Sepakat, Tinggal Diumumkan

capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan (tengah) didampingi tim delapan menjawab pertanyaan wartawan usai pertemuan dengan Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Puri Cikeas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jum-ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha-

Cawapres Anies Baswedan - Setelah pertemuan Anies Baswedan dengan Susilo Bambang Yudhoyono bersama Tim 8 di Cikeas, Bogor, cawapres Anies sudah dikantongi satu nama. 

Juru bicara capres Anies Baswedan, Sudirman Said mengatakan, partai koalisi yang tergabung dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) sudah sepakat terkait cawapres. 

Saat ini, tiga parpol yakni Partai NasDem, Partai Demokrat dan PKS tengah fokus terkait strategi pemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024. 

"Justru tiga parpol (PKS, Demokrat, NasDem) saat ini masuk ke fase berikutnya, yaitu fokus pada strategi pemenangan Mas Anies," kata Sudirman Said, Sabtu 26 Agustus 2023.

Sudirman Said juga menyebut jika komunikasi Anies Baswedan dengan tiga parpol pengusung yakni Demokrat, NasDem dan PKS selalu berjalan intensif.

Sekali lagi, Sudirman Said menegaskan jika Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) sudah tidak lagi pada tahap membicarakan cawapres calon pendamping Anies Baswedan.

BACA JUGA:

Ketiga parpol pengusung Anies Baswedan, PKS, Demokrat dan NasDem yang tergabung dalam KPP telah sepakat dengan satu nama yang sudah dikantongi Anies Baswedan. 

"KPP sudah sepakat dengan cawapres, tinggal menunggu momen tepat untuk mengumumkan ke publik," ujarnya.

Hasil Pertemuan Anies SBY di Cikeas 

Setelah hampir dua jam pertemuan Anies Baswedan dengan SBY beserta Tim 8 di perpustakaan pribadi SBY di Cikeas, terdapat sejumlah kesimpulan. 

Pertemuan SBY dengan Anies salah satunya adalah membahas strategi kampanye Pilpres 2024. 

Selain itu juga dibahas kapan pengumuman nama calon wakil presiden (cawapres) Anies Baswedan.

Usai pertemuan, Anies menerangkan jika pertemuannya dengan SBY tidak lagi membahas nama-nama cawapres, 

Anies Baswedan mengatakan, tiga partai pendukungnya, yakni PKS, NasDem dan Demokrat telah sepakat mendukung keputusan dirinya untuk menentukan nama cawapres.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: