Spesifikasi dan Harga HP Samsung Terbaru Galaxy A24, Kameranya Keren Banget

Spesifikasi dan Harga HP Samsung Terbaru Galaxy A24, Kameranya Keren Banget

HP Samsung Terbaru 2023 Galaxy A24, Cek di Sini untuk Spesifikasi dan Harga Terbarunya!--Google Photos

HP Samsung Terbaru - Samsung baru saja meluncurkan smartphone terbaru mereka di Indonesia dengan nama Samsung Galaxy A24 pada tanggal 8 Mei 2023.

Ponsel pintar ini menampilkan layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 90 Hz, memberikan tingkat kecerahan hingga 1.000 nits.

Dengan demikian, layar ini 200% lebih terang dibandingkan dengan layar biasa saat digunakan di bawah sinar matahari atau saat berada di luar ruangan.

BACA JUGA:Sangar! Begini Spesifikasi vivo X90s yang Baru Dirilis di China: Punya Chipset Dimensi 9200+

Selain itu, Samsung Galaxy A24 juga dilengkapi dengan fitur eye-care yang dapat mengurangi paparan Blue Light hingga 6% saat digunakan di malam hari.

Dalam hal performa, Samsung Galaxy A24 menggunakan prosesor Helio G99 dengan RAM 8 GB yang dapat diperluas hingga 16 GB dengan fitur RAM Plus, serta memori internal sebesar 128 GB.

Baterai Samsung Galaxy A24 memiliki kapasitas 5.000 mAh yang mendukung fitur Fast Charging 25W dan Adaptive Power Management, sehingga penggunaan daya baterai menjadi lebih efisien.

BACA JUGA:Resmi Dirilis, Begini Spesifikasi dan Harga Poco F5

Untuk sektor kamera, Samsung Galaxy A24 memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera ultra-wide 5 MP, dan kamera makro 2 MP.

Sementara itu, kamera depan dari ponsel ini juga telah ditingkatkan menjadi 13 MP untuk menghasilkan selfie yang lebih jelas dan berkualitas.

Samsung Galaxy A24 dijual dengan harga Rp 3.499.000 dan sudah termasuk travel adaptor 15W dan dijual di toko resmi Samsung atau gerai ponsel yang bekerjasama dengan Samsung.

BACA JUGA:Spesifikasi POCO X3 Pro: Dibekali Snapdragon 860 untuk Gaming, Harga Terbaru Hanya Rp 2 Jutaan

Berikut adalah spesifikasi lengkap dari Samsung Galaxy A24:

  • Tanggal rilis: Mei 2023
  • Jaringan: GSM/ CDMA/ HSPA/ LTE
  • Layar: Super AMOLED 6,5 inci dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 90Hz
  • Sistem Operasi: Android 13, One UI 5.1
  • Chipset: Mediatek MT8781 Helio G99 (6nm)
  • CPU: Octa-core (2x2.2 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G57 MC2
  • RAM: 8 GB
  • Memori Internal: 128 GB
  • Dimensi: 162.1 x 77.6 x 8.3 mm, berat 195 gram
  • Kamera Belakang: Kamera utama 50 MP dengan aperture f/1.8 dan fitur OIS, kamera ultra-wide 5 MP dengan aperture f/2.2, kamera makro 2 MP dengan aperture f/2.4
  • Kamera Depan: Kamera 13 MP dengan aperture f/2.2
  • Baterai: 5.000 mAh dengan fitur Fast Charging 25W
  • NFC: Ya
  • Warna: Silver, Light Green, dan Black
  • Harga: Rp 3.499.000

Samsung Galaxy A24 menawarkan kombinasi yang menarik antara fitur-fitur canggih dan harga yang terjangkau mengingat spesifikasi yang dimilikinya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Brigita

Tentang Penulis

Sumber: