Samsung Z Flip 4: HP Lipat dengan Chipset 4nm, Cek Harga Terbaru Juni 2023

Samsung Z Flip 4: HP Lipat dengan Chipset 4nm, Cek Harga Terbaru Juni 2023

Samsung Z Flip 4 -FIN.CO.ID-

Samsung Z Flip 4 - Pada kesempatan ini akan mengulas handphone (HP) lipat Samsung Z Flip 4 serta spesifikasi dan harga terbaru di bulan Juni 2023.

Samsung Z Flip 4 dirilis pada tahun tahun 2023. handphone ini memiliki ukuran yang ringkas sehingga nyaman dibawa kemanapun dan mudah masuk ke dalam kantong celana.

Walau tampil dengan minimalis, Samsung Z Flip 4 memiliki spesifikasi dan fitur mumpuni pada bidang kamera, baterai, dan chipset.

Awal rilis Samsung Z Flip 4 dibanderol dengan harga fantastis mencapai Rp 13 juta. Pada bulan juni 2023 ponsel lipat ini telah turun harga.

Apabila kalian penasaran dengan spesifikasi dan harga terbaru Samsung Z Flip 4 simak ulasan di bawah ini secara lengkap.


Samsung Galaxy Z Flip 4, FIN.CO.ID

Spesifikasi Samsung Z Flip 4 

Samsung Z Flip 4 memiliki ukuran desain 165,2 x 71,0 x17,1 mm. Bodinya menjadi singkat ketika dilipat karena ukurannya menjadi 84,9 x71,9 x 6,9 mm.

Dengan ukuran tersebut Samsung Z Flip 4 tidak banyak memakan tempat ketika disimpan di atas, kantong celana, dan lain-lain.

Handphone ini menawarkan warna yang begitu modern yakni Glossy, sehingga Z Flip 4 tetap menjadi lebih bergaya.  Ponsel ini memiliki empat pilihan yakni Graphite, Pink gold, Bora Purple, dan Blue.

Pada bagian layar, Samsung Z Flip 4 memiliki ukuran 6,7 inci dengan panel Dynamic AMOLED 2x berteknologi Ultra Thin Glass dan beresolusi FHD+.

Layar ini didukung refresh rate sampai 120Hz dan kedalaman warna mencapai 16m.

Ponsel ini memiliki layar kecil di bagian cover. Layar tersebut berukuran 1,9 inci dengan panel Super AMOLED dan beresolusi 260 x 512. Sama seperti layar utama, sub display ini juga memiliki kedalaman warna sekitar 16M.

Samsung Z Flip 4 memiliki kamera utama dan ultrawide yang kompak berkekuatan 12MP. Pada kamera utama, upperture ponsel ada di ukuran f/18, sedangkan kamera ultra wide memiliki bukaan f/22. Sementara untuk sisi depan, terdapat kamera swafoto 10MP.

Samsung Z Flip 4 bertebaran fitur canggih yang dapat menunjang sektor fotografi. Misalnya, nightography yang menawarkan hasil jepretan yang detail meski dalam kondisi minim cahaya. Selanjutnya, terdapat teknologi OSI dan VDIS agar pengambilan gambar maupun video menjadi lebih mulus.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: fin.co.id