Ganjar: Ada Partai Baru yang Siap Bergabung, PAN atau Siapa ya?

Ganjar: Ada Partai Baru yang Siap Bergabung, PAN atau Siapa ya?

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memakaikan peci ke Ganjar Pranowo kala deklarasikan Capres 2024.-pdiperjuangan.id-

Ganjar: Ada Partai Baru yang Siap Bergabung, Dua Hari Lagi akan Mendapatkan Beritanya

Bakal calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo mengatakan, akan partai baru yang nantinya akan mengusung dirinya di Pilpres 2024. 

Ganjar juga mengaku akan menghormati keputusan partai terkait siapa calon wakil presiden (Cawapres) yang akan mendampinginya di Pemilu 2024.

Ganjar mengatakan, jika proses masuknya partai politik yang akan mengusung dirinya sedang berlangsung. 

"Insyaallah dalam beberapa waktu pendek ini akan ada partai lagi yang bergabung," ujar Ganjar saat konferensi pers di Rumah Aspirasi Relawan Pemenangan Ganjar Presiden 2024, Jakarta Pusat, Kamis 1 Juni 2023.

BACA JUGA:Hasil Pertemuan Tertutup Anies, SBY dan AHY di Pacitan, Jansen: Diikuti Tim Kecil

Ganjar mengatakan, pihaknya akan memberikan ruang kepada partai politik lainnya jika memiliki kandidat cawapres. 

Dia menegaskan nantinya parpol tersebut akan duduk bersama dengan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri untuk membahas cawapres. 

Ganjar meminta untuk bersabar soal pendampingnya di Pemilu 2024.

“Biarkan mereka menyampaikan, nanti akan berembuk dan Bu Mega sudah menyampaikan, 'kumpul dulu, kita bicara dulu, solid dulu'. Setelah itu capresnya akan kami dudukan untuk bicara siapa calon yang paling pas. Jadi sabar sedikit,” kata Ganjar.

BACA JUGA:Ganjar Bela Jokowi Cawe-cawe Pemilu 2024: Tidak Akan Jegal Satu Kandidat Capres

Ganjar meminta untuk menunggu siapa partai politik pengusungnya yang baru.

“Tunggu dalam dua hari ini akan mendapatkan beritanya,” jelasnya.

Sebelumnya, Pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyebut bakal cawe-cawe di Pemilu 2024 ditanggapi Ganjar Pranowo. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: