Kumpul Bareng 3.000 Goweser di Panongan Kabupaten Tangerang, Sekda: Sinergitas dengan Warga Harus Terjaga

Kumpul Bareng 3.000 Goweser di Panongan Kabupaten Tangerang, Sekda: Sinergitas dengan Warga Harus Terjaga

Ribuan Pesepeda Padati Kawasan Eco Plaza Citra Raya Pada Puncak Hari Jadi Wilayah Panongan ke 24. --Rikhi Ferdian Untuk FIN

Tiga Ribu Goweser dan Sekda Kumpul di Panongan Kabupaten Tangerang - Sekitar tiga ribu pesepeda menyemut di kawasan Eco Plaza Citra Raya, Kabupaten Tangerang, pada Minggu 28 Mei 2023.

Tiga ribuan goweser itu berkumpul untuk gowes bareng sepeda santai pada puncak hari jadi Kecamatan Panongan ke 24 tahun. 

Ya, Panongan merupakan nama sebuah desa di Kabupaten Tangerang yang juga jadi nama satu dari 29 kecamatan di daerah seribu industri itu. 

Mengutip dari berbagai sumber literasi, nama Panongan diambil dari Bahasa Sunda yakni Panoongan yang artinya penglihatan.

BACA JUGA:

Saat ini di wilayah Panongan sendiri sudah sangat berkembang dengan banyaknya tempat hunian elit nan modern yang dibangun pihak swasta. 

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyid yang hadir dalam acara itu mengatakan, sudah sepatutnya pihak swasta dan masyarakat bersinergi dalam pembangunan wilayah kecamatan Panongan. 

"Sinergitas harus terus berjalan antara pemerintah kabupaten tangerang, masyarakat, dan pelaku usaha," kata sekda.

Sekda juga mengapresiasi kemeriahan hari jadi Panongan dan berharap hal ini dapat membangkitkan semangat kebersamaan dan rasa peduli.

 BACA JUGA:

Sebab, kemeriahan kegiatan olah raga, bakti sosial hingga hiburan rakyat itu dipersembahkan untuk masyarakat Panongan. 

"Ini kemeriahan untuk masyarakat Panongan dari rakyat untuk rakyat," ujarnya. 

Heru Ultari, selaku camat Panongan mengungkapkan bahwa warganya tumpah ruah pada perayaan HUT Panongan ke 24. 

"Sekitar tiga ribu orang ikut bersepedah santai, semua larut dalam kemeriahan berbagai hiburan lainnya. Kemeriahan ini menjadi kebahagiaan seluruh warga Panongan," pungkasnya. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rikhi Ferdian

Tentang Penulis

Sumber: