Hasil FP1 MotoGP Prancis 2023: Jack Miller Tercepat, Marc Marquez Crash

Hasil FP1 MotoGP Prancis 2023: Jack Miller Tercepat, Marc Marquez Crash

Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Jack Miller--(Instagram)

Hasil FP1 MotoGP Prancis 2023: Jack Miller Tercepat, Marc Marquez Crash - Latihan bebas pertama (free practice) MotoGP Prancis 2023 digelar di Sirkuit Le Mans, Prancis, Jumat, 12 Mei 2023.

Pada sesi tersebut, pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Jack Miller berhasil merajai FP1 MotoGP Prancis 2023.

BACA JUGA:Gantikan Marc Marquez di MotoGP Spanyol, Iker Lecuona: Saya Sangat Senang

Jack Miller menjadi pebalap tercepat yang berhasil mencatatkan waktu terbaik 1 menit 31,4490 detik.

Dibelakang Miller ada Luca Marini dari VR46 Racing Team yang menempati posisi kedua dengan selisih catatan waktu 0,095 detik.

Di posisi ketiga ada rekan satu tim Jack Miller yaitu Brad Binder. Ia mencatatkan waktu terbaiknya 1 menit 31,6670 detik.

Sementara itu, nasib nahas harus dialami Marc Marquez pada sesi latihan bebas pertama tersebut.

Marquez yang baru kembali dari pemulihan cedera, harus mengalami crash di tikungan 11.

BACA JUGA:MotoGP Spanyol: Aleix Espargaro dan Maverick Vinales Ungkap Tantangan yang Mereka Hadapi

Meski begitu, pembalap berjuluk The Baby Alien itu berhasil mencatatkan waktu terbaik 1 menit 31,9730 detik dan berada di peringkat 12.

Hasil FP1 MotoGP Prancis 2023

  1. Jack Miller: 1 menit 31,4490 detik
  2. Luca Marini: + 0,095 detik
  3. Brad Binder: + 0,218 detik
  4. Johann Zarco: +0,315 detik
  5. Alex Marquez: +0,338 detik
  6. Joan Mir: +0,351 detik
  7. Aleix Espargaro: +0,353 detik
  8. Marco Bezzechi: +0,423 detik
  9. Maverick Vinales: +0,441 detik
  10. Francesco Bagnaia: +0,466 detik
  11. Fabio Quartararo: +0,497 detik
  12. Marc Marquez: +0,524 detik
  13. Franco Morbidelli: +0,704 detik
  14. Augusto Fernandez: +0,725 detik
  15. Takaaki Nakagami: +0,816 detik
  16. Jorge Martin: +0,847 detik
  17. Fabio Di Giannantonio: +1,261 detik
  18. Alex Rins: +1,460 detik
  19. Danilo Petrucci: +1,719 detik
  20. Lorenzo Savadori: +2,524 detik
  21. Jonas Folger: +3,317 detik

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: