SEA Games 2023 - Jersey mendiang Syabda Perkasa Belawa naik podium bareng tim beregu putra Indonesia yang sukses raih medali emas SEA Games 2023.
Rasa bahagia dan haru mewarnai kemenangan beregu putra di babak final SEA Games Cambodia 2023.
Indonesia berhasil merebut medali emas usai mengalahkan negara tetangga, Malaysia, dengan skor 3-1.
Kemenangan Indonesia ditentukan oleh Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang turun di partai keempat di Badminton Hall Morodok Techo, Phnom Penh, Kamis, 11 Mei 2023.
BACA JUGA:
- Harga Baru Samsung Galaxy A14 Mei 2023 4 GB + 128 GB dan 6 GB + 128 GB, Bisa Hemat Hampir Rp100.000
- Spesifikasi dan Harga Baru Samsung Galaxy A14 5G April 2023 RAM 6 GB + ROM 128 GB, Ternyata..
Mereka mengalahkan Chia Weijie/Liew Xun melalui rubber game dengan skor 13-21, 21-16, 21-16.
Sebelumnya dua poin Indonesia sudah diraih oleh Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan Christian Adinata.
Satu poin yang meleset, terlepas dari tangan Chico Aura Dwi Wardoyo pada pertandingan pertama.
Usai memastikan kemenangan, seketika para atlet putra berlari ke lapangan dan bersorak sorai merayakan kemenangannya.
BACA JUGA:
- Samsung Galaxy S21 FE 5G 8/128 + 8/256 Rilis di Indonesia Januari 2022, Harga Baru per Mei 2023 Lebih Ekonomis
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A53 5G RAM 8GB + ROM 256 GB yang Rilis 2022, Banderolnya Turun Rp230.000
"Kami merasa sangat senang dan bangga bisa mengibarkan bendera Merah Putih dan meraih medali emas nomor beregu putra ini," kata kapten tim Indonesia, Rehan naufal Kusharjanto.
Rehan juga menyampaikan bahwa kemenangan tim beregu putra Indonesia persembahkan untuk sosok-sosok penting.
"Kemenangan ini kami persembahkan untuk seluruh rakyat Indonesia yang telah mendukung kami, untuk orang tua kami, pelatih kami dan semua rekan-rekan yang selalu mendukung dan mendoakan kami," tambahnya.
Jersey mendiang Syabda temani tim bulu tangkis beregu putra Indonesia raih emas SEA Games 2023, Kamis, 11 Mei 2023.-Twitter/@INABadminton-
Suasana bahagia tersebut menjadi mengharukan ketika kesembilan atlet yang tergabung dalam tim, turut membawa jersey Syabda Perkasa Belawa ke dalam lapangan.