H-2 Lebaran, 768 Ribu Pemudik Lewati Pelabuhan Pelindo

H-2 Lebaran, 768 Ribu Pemudik Lewati Pelabuhan Pelindo

Menjelang H-2 Lebaran sebanyak lebih dari 768 ribu orang secara kumulatif tercatat telah melewati 63 terminal penumpang yang dikelola Pelindo--

JAKARTA - Menjelang H-2 Lebaran sebanyak lebih dari 768 ribu orang secara kumulatif tercatat telah melewati 63 terminal penumpang yang dikelola oleh PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo.

Terjadi peningkatan sebesar 28 persen dibanding tahun lalu dengan periode yang sama sebanyak 598 ribu pemudik. 

"Jumlah pemudik tertinggi yang dipantau sejak H-15 lebaran terjadi pada Rabu, 18 April 2023 (H-4) sebanyak 86.686 orang telah melewati Pelabuhan Pelindo," ucap Group Head Sekretariat Perusahaan Ali Mulyono.  

BACA JUGA:Pelindo Multi Terminal Pastikan Kesiapan Layanan Operasional Selama Periode Libur Idul Fitri

Secara rinci, Ali menambahkan, jumlah pergerakan pemudik via transportasi laut melalui lima terminal penumpang dengan arus terbanyak yaitu melalui Terminal Penumpang Tanjung Perak dengan 83.741 orang, disusul dengan Tanjung Pinang 78.678 orang, kemudian Tanjung Balai Karimun 46.065 orang, lalu Makassar 45.887 orang, dan Balikpapan 36.472 orang. 

Jumlah arus kendaraan juga tercatat sebanyak 95.456 unit telah melewati Terminal RORO yang dikelola oleh Pelindo. Rata-rata didominasi dari Terminal RORO di Pelabuhan Banten sebanyak 36.407 unit, Tanjung Perak 14.513 unit, Lembar 7.881 unit, dan Balikpapan 6.152 unit.

Selama lima belas hari pemantauan, jumlah pergerakan kendaraan terus meningkat hingga saat ini. 

"Kami telah menyiapkan Posko Angkutan Lebaran Terpadu 2023 bersama seluruh stakeholder instansi kepelabuhanan yang beroperasi selama 24 jam, jika Pemudik ada keluhan atau ingin mendapatkan berbagai informasi terutama terkait kedatangan dan keberangkatan kapal bisa langsung mengunjungi Posko tersebut," jelas Ali. 

BACA JUGA:Jelang Pembatasan Angkutan Lebaran, Pelindo Berikan Diskon Penumpukan Hingga 50 Persen

Sejumlah upaya telah disiagakan untuk menjamin keselamatan, keamanan dan kenyamanan Pemudik, antara lain melakukan peningkatan koordinasi dengan berbagai instansi kepelabuhanan melalui posko bersama, penambahan tenaga pengamanan BKO, kesiagaan layanan kesehatan, ruang tunggu penumpang tambahan, dan toilet portable. 

Disamping itu, dalam mengurangi kepadatan antrian pada rute penyebrangan Merak – Bakaheuni, Pelindo kembali membuka Pelabuhan Ciwandan di Banten dan Pelabuhan Panjang di Lampung untuk melayani rute kapal penyebrangan.

Ribuan pemudik menggunakan sepeda motor melalui Pelabuhan Ciwandan di Banten telah tiba di Pelabuhan Panjang di Lampung untuk pertama kalinya pada dua hari menjelang (H-2) Lebaran tahun 2023.

Sedangkan untuk kendaraan berupa truk yang turun ke Pelabuhan Panjang total selama tiga hari terakhir sebanyak 542 unit dan yang berangkat menuju Pelabuhan Ciwandan ada 139 unit. 

BACA JUGA:Lagi, Pelindo Group Memfasilitasi 3.650 Peserta Mudik Gratis ke Berbagai Kota  

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: