Sepakbola

Hasil Liga Champions Real Madris vs Chelsea: The Blues Tersingkir, Los Blancos ke Semifinal!

fin.co.id - 19/04/2023, 06:15 WIB

Pemain Real Madrid rayakan gol saat hadapi Chelsea

Hasil Liga Champions Real Madris vs Chelsea-  Chelsea kembali menelan kekalahan saat menjamu Real Madrid di Stadion Stamford Bridge pada leg kedua perempat final Liga Champions, Rabu 19 April 2023 dini hari WIB. 

Dua gol Real Madrid diborong oleh Rodrygo yang mencetak gol pada menit ke-58 dan ke-80. 

Hasil ini membuat Chelsea tersingkir dari Liga Champions 2022/2023. Sementara Real Madrid melaju ke babak semi final

Sejak babak pertama berlangsung, Chelsea tidak tampil bagus dalam penguasaan bola. Hanya saja The Blues punya beberapa kali peluang. Namun Thibaut Courtois masih mampu menyelamatkan gawang Real Madrid. 

BACA JUGA:

Peluang emas Chelsea di menit ke-45 datang dari  Cucurella yang melepas tendangan di depan gawang meskipun yang dikawal ketat oleh pemain Real Madrid. Tetapi tendangannya masih bisa dihalau oleh Courtois. 

Demikian gawang Chelseia terancam pada menit ke-32 ketika Luka Modric melepas tendangan keras. Namun dihalau oleh Kepa. 

Di menit ke 42, gawang Chelsea terancam ketika Vinicius beraksi melewati Wesley Fofana. 

Sayangnya, pemain sayap Madrid itu kurang sempurna dalam mengeksekusi tendangan.

Peluang baik bagi Chelsea juga datang di menit ke 53, pada babak kedua. Ketika sundulan Conor Gallagher jatuh ke kaki N'Golo Kante dan langsung disepak ke gawang. Sayangnya, sepakan dihalau oleh Eder Militao. 

Pada menit ke-58, Real Madrid berhasil bobol gawang Chelsea berawal dari serangan balik cepat, kecepatan Rodyrgo gagal dikejar pemain Chelsea. 

Umpan silangnya gagal mencapai Karim Benzema, tetapi disambut oleh Vinicius. 

Sambil menunggu ruang terbuka, Vinicius memilih mengumpan lagi ke Rodrygo untuk dituntaskan jadi gol.

Madrid kembaki mencetak gol kedua di menit ke-80. Federico Valverde yang lepas dari jebakan offside mengirim umpan matang ke Rodrygo yang tidak terkawal. Rodrygo dengan mudah mencetak gol ke gawang kosong.

Susunan Pemain

Admin
Penulis
-->