Zainudin Amali Mundur dari Jabatan Menpora, Ini Alasannya

Zainudin Amali Mundur dari Jabatan Menpora, Ini Alasannya

Menpora Zainudin Amali terpilih jadi Waketum PSSI 2023-2027.-kemenpora.go.id-

Zainuddin Amali Mundur dari Jabatan Menpora, Ini Alasannya - Zainuddin Amali mengisyaratkan akan mundur dari jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).

Zainudin Amali dikabarkan memilih untuk lebih fokus mengurus sepak bola usai terpilih menjadi Wakil Ketua Umum I PSSI mendampingi Ketua Umum Erick Thohir.

Dikatakannya, rencana pengunduran dirinya sebagai Menpora telah mendapat izin dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Saya sudah melapor (posisi Waketum I PSSI) kepada Presiden dan tentu beliau sudah mengetahui. Beliau menyerahkan kepada saya. Dan saya sampaikan akan fokus dan konsentrasi mengurus sepak bola," katanya di Kantor Presiden, Senin, 20 Februari 2023.

BACA JUGA:Jokowi Bakal Panggil 2 Menteri Pimpinan PSSI, Ini yang Akan Dibahas

Diungkapkannya, Jokowi memahami keinginannya dan mengizinkannya untuk fokus dan konsentrasi mengurus sepak bola nasional.

"Itu dipahami beliau dan beliau menyampaikan kepada saya, saya diizinkan fokus pada sepak bola mendampingi Pak Erick Thohir (Ketum PSSI)," katanya.

Dengan pernyataan tersebut menandakan Amali akan mundur sebagai Menpora?

"Masa kalian tanya lagi. Jadi, beliau (Presiden) sudah mengizinkan saya untuk fokus dan konsentrasi mengurus sepak bola mendampingi Pak Erick Thohir, Ratu Tisha dan teman-teman Exco PSSI," katanya.

Menpora Zainudin Amali resmi temani Ratu Tisha jadi Waketum PSSI 2023-2027 

Secara plot twist Menpora Zainudin Amali resmi temani Ratu Tisha jadi Waketum PSSI 2023-2027 usai Yunus Nusi mundur.

Yunus Nusi mendadak mundur jadi Waketum PSSI periode 2023-2027 usai sebelumnya terpilih berdasarkan perolehan suara.

Hal tersebut diketahui berdasarkan video amatir yang beredar di Twitter, dimana akun @mazzini_gsp mengunggahnya.

"Breaking News!! YUNUS NUSI MENGUNDURKAN DIRI SEBAGAI WAKIL KETUA UMUM PSSI ???? By abdulgiaz99," tulis akun tersebut, Kamis, 16 Februari 2023.

BACA JUGA:Hasil KLB PSSI 2023: Ratu Tisa dan Yunus Nusi Resmi Terpilih Waketum PSSI 2023-2027

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: