Meski Berdampingan di Tribun Stadion, Suporter The Jak dan Kabo Mania Kampanyekan Persahabatan

Meski Berdampingan di Tribun Stadion, Suporter The Jak dan Kabo Mania Kampanyekan Persahabatan

The Jak Mania dan Kabo Mania damai di Stadion Patriot Candrabhaga-tuahto aldo-fin.co.id

BEKASI, FIN.CO.ID - Ribuan Kabo Mania, suporter  Persikabo 1973 memadati Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi.

Ribuan Kabo Mania menyaksikan langsung tim kesayangannya berlaga melawan tuan rumah Persija Jakarta, dalam lanjutan Liga 1 Indonesia.

Pantauan langsung fin.co.id sore ini, ribuan suporter Kabo Mania menempati Tribun Barat Pintu 22 berdampingan langsung dengan The Jak Mania.

Aksi saling sapa antara Kabo Mania dengan The Jak Mania terjadi di dalam stadion.

BACA JUGA:Perketat Pertandingan Persija Jakarta vs Persikabo 1973, 1.864 Personel Gabungan Kepolisian Diturunkan

BACA JUGA:Proyek Sodetan Ciliwung Kelurahan Bidara Cina Gusur 4 Bangunan

Meski Persikabo 1973 menelan kekalahan 1 - 0 dari Persija Jakarta, pertandingan berjalan dengan lancar dan tidak ada kerusuhan antar suporter.

Ribuan The Jak Mania juga memberikan salam persahabatan bagi Kabo Mania, yang akan kembali menuju wilayah Bogor usai pertandingan selesai.

"Selamat jalan Kabo Mania, selamat jalan Kabo Mania dari kami The Jak Mania," teriak ribuan The Jak mania memberikan salam kepada pendukung Persikabo 1973 usai pertandingan, Minggu 29 Januari 2023.

Tidak lupa kedua suporter juga saling menyanyikan lagu persaudaraan, sebelum akhirnya meninggalkan tribun Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi.

BACA JUGA:Bertamu Ke Kandang Macan Kemayoran, Persikabo 1973 Bertekad Curi 3 Poin Kemenangan Dari Persija Jakarta

BACA JUGA:Ini Dia 3 Calon Sekda DKI Jakarta yang Lolos Seleksi, Jokowi Pilih yang Mana?

"Di sini The Jak di sana Kabo, dimana mana kita saudara. Di sini The Jak di sana Kabo, dimana mana kita saudara," teriak The Jak mania sebelum meninggalkan tribun.

Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Hengki mengungkapkan, ribuan suporter Kabo Mania memadati Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: