4 Vokalis Salawat Asyghil Terpilih Bakal Tampil di Hadapan Presiden dan Ulama Dunia di Satu Abad NU

4 Vokalis Salawat Asyghil Terpilih Bakal Tampil di Hadapan Presiden dan Ulama Dunia di Satu Abad NU

4 Vokalis Salawat Asyghil Terpilih Bakal Tampil di Hadapan Presiden dan Ulama Dunia di Satu Abad NU--

JAKARTA, FIN.CO.ID- Panitia seleksi salawat Asyghil telah mengumumkan nama 4 vokalis terpilih yang akan membawakan salawat di acara Puncak Resepsi 1 Abad Nahdatul Ulama (NU) di Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur pada Selasa 2 Februari 2023 mendatang.

4 vokalis terpilih dari sebanyak 634 peserta yang mengikuti seleksi melalui video yang diunggah di media sosial kepada panitia. 

Panitia Pelaksana Puncak Resepsi 1 Abad NU, Rahmat Hidayat Pulungan mengatakan, para vokalis yang terpilih ini nantinya akan tampil langsung di hadapan Presiden Joko Widodo yang dijadwalkann ikut hadir.

“Vokalis terpilih akan tampil secara langsung di hadapan Presiden Joko Widodo dan ratusan ulama internasional dari berbagai belahan dunia, serta jutaan pasang mata yang menyaksikannya dari layar kaca,” kata Rahmat Hidayat Pulungan, Senin 23 Januari 2023.

BACA JUGA:Ini Penilaian Ketua PBNU Soal Pelaksanaan Pemilu Serentak 2024

BACA JUGA:PBNU Ucap Selamat untuk Haedar Nashir dan Abdul Mu'ti yang Kembali Terpilih Pimpin Muhammadiyah

Adapun para vokasi yang terpilih antara lain: 

1. Sayed Hasan Syauqi Alaydrus dari Pondok Pesantren Al-Anshar Ambon, Maluku.

2. Majda dari Pondok Pesantren Bahrul Ulum, Jombang, Jawa Timur.

3. Azzam Nur Mu’jizat dari Pondok Pesantren Bani Anwar/SLB PKK Gedeg, Mojokerto, Jawa Timur.

4. Yasmin Najma Falihah dari Pondok Pesantren Daarul Falah, Glenmore, Banyuwangi

“Selamat kepada para peserta terpilih. Bagi yang belum terpilih, teruslah semangat berkarya,” katanya. 

Sebagaimana diketahui, audisi vokalis shalawat Asyghil ini sudah dilakukan sejak Senin, 2 Januari 2023 lalu. Para peserta merupakan putra-putri Nahdliyin usia 9-14 tahun.   

Mereka mengirimkan video kepada panitia dengan mengunggah videonya di media sosial Instagram dengan menandai akun panitia 1 Abad NU dan tagar #Resepsi1abadNU7Februari2023 dan #Jelang1abadNU. (*)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: