BLACKPINK Jadi Artis Kpop Pertama yang Jadi Penampil Utama Coachella 2023

BLACKPINK Jadi Artis Kpop Pertama yang Jadi Penampil Utama Coachella 2023

Konser BLACKPINK--time.com

JAKARTA, FIN.CO.ID - Girl group asal Korea, BLACKPINK resmi menjadi artis KPOP pertama yang menjadi penampil utama atau headliner di acara Coachella 2023 nanti setelah Coachella secara resmi mengkonfirmasi line-upnya pada tanggal 10 Januari kemarin.

BACA JUGA:IU dan Jungkook BTS Masuk Daftar Rolling Stone '200 Penyanyi Terbaik Sepanjang Masa'

Girl grup beranggotakan Jennie, Jisoo, Lisa dan Rose itu dikonfirmasi akan hadir di acara festival musik terbesar di Amerika Serikat itu dan akan menjadi penampil utama pada tanggal 15 dan 22 April 2023.

BACA JUGA:Telah Lama Dinanti, Jisoo BLACKPINK Dikonfirmasi Akan Segera Debut Solo!

Coachella akan menampilkan BLACKPINK, Bad Bunny, dan Frank Ocean sebagai penampil utama. Selain itu, beberapa musisi terkenal lainnya akan mengisi acara tersebut.

Musisi tersebut seperti Gorillaz, Rosalia, Idris Elba, Bjork, dan Calvin Harris. Ada pula Jacson Wang, DPR Live dan DPO Ian yang akan tampil bersama di panggung megah Coachella.

BACA JUGA:BLACKPINK Diisukan Angkat Kaki dari YG Entertainmet dan Berlabuh ke The Black Label, Kenapa?

Coachella akan digelar pada tanggal 14 hingga 16 dan 21 hingga 23 April di Empire Polo Club, California.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Brigita

Tentang Penulis

Sumber: