Kebut Renovasi Jembatan Cinta Kepulauan Seribu Sebelum Malam Pergantian Tahun

Kebut Renovasi Jembatan Cinta Kepulauan Seribu Sebelum Malam Pergantian Tahun

Renovasi Jembatan Cinta Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, hampur rampung. (ist)--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Renovasi Jembatan Cinta di Pulau Tidung, Kabupaten Kepulauan Seribu ditargetkan rampung sebelum malam pergantian tahun. 

Demikian ditegaskan Bupati Kepulauan Seribu Junaedi telah saat melakukan peninjauan renovasi Jembatan Cinta di Pulau Tidung, Kelurahan Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

Karena itu, Junaedi memastikan renovasi akan rampung dan bisa digunakan untuk umum sebelum malam pergantian tahun.

“Kita lihat progresnya sudah hampir selesai dan bisa digunakan saat pergantian tahun nanti," ujar Junaedi, Kamis, 22 Desember 2022.

BACA JUGA:Natal dan Tahun Baru, Kapolri Sebut 52.636 Objek Diamankan

Pada musim libur tahun baru 2023, sambung  dia, diperkirakan bakal banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang datang berlibur ke Pulau Tidung. 

Bahkan, jumlahnya diprediksi mencapai 3.000 wisatawan.

Potensi jumlah wisatawan itu mempertimbangkan kemungkinan masyarakat akhir-akhir ini lebih memilih liburan ke pantai dibanding daerah pegunungan. 

Selain tidak terjebak kemacetan, tambah Junaedi, liburan ke Kepulauan Seribu juga dinilai belakangan ini lebih nyaman dan aman.

BACA JUGA:Jaga Suasana Kondusif, Pj Gubernur DKI: Mudah-mudahan Jakarta Tertib

"Kami berharap wisatawan yang datang tetap mematuhi protokol kesehatan selama liburan. Selain itu juga menjaga kebersihan agar pulau kita tetap indah dan terjaga," tandasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Darul Fatah

Tentang Penulis

Sumber: