Truk Mengangkut Bata Ringan Terbalik di Tol Jakarta-Cikampek, Satu Jalur Tertutup Muatan yang Berserakan

Truk Mengangkut Bata Ringan Terbalik di Tol Jakarta-Cikampek, Satu Jalur Tertutup Muatan yang Berserakan

Truk Mengangkut Bata Ringan Terbalik-Aldo Tuahta. -

BEKASI, FIN.CO.ID - Satu unit truk bermuatan batu bata ringan, mengalami kecelakaan tunggal di ruas Tol Jakarta Cikampek Km 07 arah Cikunir.

Menurut video yang fin.co.id dapatkan, truk berwarna hijau tersebut terbalik hingga muatan bata ringan yang dibawa tumpah menutupi ruas tol.

Terlihat truk tersebut menutup lajur tengah Tol Jakarta Cikampek, sehingga arus lalu lintas mengarah Cikunir dan Jakarta mengalami macet total.

Kanit Induk PJR Tol Jakarta-Cikampek, Kompol Rikky Akmaja mengatakan, kecelakaan tunggal truk tersebut telah ditangani anggota kepolisian dan petugas PT. Jasamarga.

BACA JUGA:Penemuan Mayat Dalam Rumah di Bekasi Mirip dengan di Kalideres, Tidak Ditemukan Luka di Tubuh Korban

"Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan, saat ini sudah kamk tangani langsung dan lalu lintas sudah lancar," kata Kompol Rikky Akmaja, Jumat 9 Desember 2022 siang.

Kecelakaan tunggal yang menimpa truk bermuatan batu bata ringan, disebabkan oleh pengendara yang kehilangan kendali saat melintas di Km 07 arah Jakarta.

"Penyebabnya driver kurang antisipasi dengan kendaraan di depannya, dia banting kemudi maka menyebabkan out of control," jelasnya.

BACA JUGA:Geger Penemuan Mayat Dalam Rumah di Bekasi, Begini Kronologinya

Secara terpisah Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Beksi Kota, Iptu Sahari mengungkapkan, kecelakaan sudah ditangani Patroli Jalan Raya Tol Jakarta Cikampek.

"Sementara masih dalam penanganan PJR," ucap Iptu Sahari.

Iptu sahari menegaskan, kemacetan di dalam tol hanya terjadi sebentar saja karena sudah dalam penanganan anggota kepolisian.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: