Hati-hati Set Top Box Meledak, Ini Cara Memasang dan Mematikan STB yang Benar

Hati-hati Set Top Box Meledak, Ini Cara Memasang dan Mematikan STB yang Benar

Ilustrasi set top box-ist-net

JAKARTA, FIN.CO.ID - Berikut merupakan cara aman memasang dan mematikan Set Top Box (STB) agar tidak meledak.

Sebagaimana diketahui beredar kabar jika ada kasus Set Top Box meledak sampai kasus ini hmenjadi viral di media sosial.

Sehingga kabar Set Top Box meledak membuat resah para masyarakat yang menggunakan STB dirumah.

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) merespon kabar yang menyebut set top box atau STB bisa meledak. 

BACA JUGA:Heboh! Kabar Set Top Box Meledak, Begini Cara Merawat STB yang Benar Dijamin Awet

BACA JUGA:Set Top Box Bisa Meledak? Begini Kata Kominfo dan Cara Gunakan STB yang Benar

Direktur Penyiaran Ditjen PPI Kementerian Kominfo, Geryantika Kurnia mengatakan, pihaknya telah melakukan investigasi kabar itu. 

Pria yang akrab disapa Gery ini mengatakan, dari hasil investigasi menemukan bahwa set top box bukan meledak atau rusak. 

"Saya sampaikan ke teman-teman kemarin viral set top box meledak, set top box berbahaya. Nah, jangan percaya isu-isu itu. Ternyata saat kita investigasi, ternyata bukan set top box-nya yang rusak atau meledak," katanya, Senin 5 Desember 2022 dalam sebuah webinar. 

Dia mengatakan, buka set top box yang meledak, tetapi penggunaan listik yang tidak sesuai. 

BACA JUGA:Cara dapat STB gratis, Link-nya Ada di Sini

BACA JUGA:Daftar STB Tersertifikasi Kominfo, Evercoss STB1 hanya Rp177.000

"Tapi, penggunaan listriknya. Ada satu konektor hampir dipakai 6-7, itu kan bahaya. Ketika dicek set top box-nya itu nggak ada masalah. Jadi, kalau ada isu-isu (set top box meledak-red) itu dicek dulu," katanya. 

Dia juga imbau masyarakat agar membeli set top box yang direkomendasi oleh Kemenkominfo yakni ada SNI sebab ada garansinya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: