Piala Dunia 2022: Ini Pemain Timnas Indonesia Pertama Bobol Gawang Kroasia Jelang Lawan Belgia

Piala Dunia 2022: Ini Pemain Timnas Indonesia Pertama Bobol Gawang Kroasia Jelang Lawan Belgia

Legenda Timnas Indonesia dan Persija Jakarta Tan Liong Houw.-Twitter/@persija_jkt-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Ternyata ini pemain Timnas Indonesia pertama bobol gawang Kroasia jelang lawan Belgia di Piala Dunia 2022 Qatar.

Pertandingan Kroasia vs Belgia bakal digelar di Stadion Ahmad bin Ali, Qatar, Kamis, 1 Desember 2022, pukul 22.00 WIB (live SCTV dan Moji TV).

Tim nasional Kroasia kemungkinan besar bakal menurunkan 11 pemain terbaik mereka untuk bisa meraih tiga poin penuh.

Sedangkan tim nasional Belgia diperkirakan juga akan menyiapkan pemain-pemain terbaik guna memenangkan laga kali ini.

BACA JUGA:Jadwal Live Streaming Piala Dunia 2022 Hari Ini: Jerman Berharap Dewi Fortuna, Jepang vs Spanyol

Kendati demikian ada hal menarik yang bisa dicermati oleh para penggemar sepak bola internasional yang berada di Indonesia.

Pasalnya jelang pertandingan Kroasia vs Belgia, ternyata tim berjuluk Vatreni ini pernah jadi lawan Timnas Indonesia.

Hal ini terungkap berdasarkan catatan dalam laman penyedia head to head tim sepak bola seluruh negara di dunia bernama 11v11.

Melansir laman tersebut, Kroasia pernah bertanding sekali sepanjang sejarah melawan Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Klasemen Update Piala Dunia 2022 Grup D: Australia Tim Asia Pertama Lolos Dampingi Prancis ke Fase Gugur!

Kroasia lebih dulu pernah jadi lawan Timnas Indonesia dalam laga uji coba internasional pada 12 September 1956 silam.

Kala itu tim nasional Kroasia berhasil mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor cukup telak, yakni 5-2.

Gol-gol Kroasia dicetak oleh Zelko Matus (9'), Stane Krstulovic (13'), Sulejman Rebac (17', 54'), dan Aleksandar Benko (43').

Sedangkan dua gol Timnas Indonesia ke gawang Kroasia dibuat oleh Tan Liong Houw (24') dan Endang Vitarsa (70').

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: