Ferdy Sambo Berlinang Air Mata saat Minta Maaf ke Mantan Anak Buah: Adik-adik Ini Tidak Bersalah

Ferdy Sambo Berlinang Air Mata saat Minta Maaf ke Mantan Anak Buah: Adik-adik Ini Tidak Bersalah

Momen Ferdy Sambo berlinang air mata di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan-kompas-tangkapan layar Youtube

JAKARTA, FIN.CO.ID - Ferdy Sambo berlinang air mata dihadapan anak buahnya di persidangan kasus pembunuhan Brigadir Yosua Hutabarat (Brigadir J) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Selasa, 29 November 2022.

Sambil berlinang air mata, Ferdy Sambo sampaikan permohonan maafnya kepada mantan anak buahnya karena harus terlibat hingga harus dihukum atas kasus kematian Brigadir J.

Ferdy Sambo pun turut menyampaikan kepada majelis hakim jika mantan anak buahnya tidak bersalah kasus pembunuhan Brigadir J.

Selain itu Ferdy Sasmbo mengatakan jika anak buahnya tidak perlu dihukum karena tidak mengetahui kasus penembakan Brigadir J.

BACA JUGA:Sidang Penembakan Brigadir J, Ferdy Sambo Kembali Ucapkan Kata Kata Ini

BACA JUGA:'Perang Bintang' Sambo Vs Kabareskrim Memanas, Pemeriksaan Agus Andrianto Jadi Pembahasan

"Terkait dengan pernyataan kenapa saya harus mengorbankan para penyidik. saya ingin menyampaikan permohonan maaf kepada adik-adik saya, Karena saya sudah memberikan keterangan yang tidak benar di awal," ucap Sambo.

"Saya sudah sampaikan adik-adik ini tidak salah, saya yang salah, kenapa mereka juga harus dihukum, karena tidak tahu peristiwa ini," sambungnya.

Para mantan anak buah sambo merupakan polisi dari Polres Jakarta Selatan di sidang kasus pembunuhan Brigadir Yosua.

Mantan anak buah Ferdy Sambo yakni, Mantan Kasar Reskrim Polres Jaksel AKBP Ridwan Soplanit dan mantan Kanit 1 Satreskrim Polres Jaksel AKP Rifaizal Samual.

Mereka memberikan kesaksian lanjutan kasus pemunuhan Brigadir Yosua dengan terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

BACA JUGA: kocak, Ferdy Sambo Grogi saat Didekati Cewek Hijab Berbaju 'Sambo' di PN Jaksel

BACA JUGA:Sidang Pembunuhan Brigadir J: CCTV Perlihatkan Momen Ferdy Sambo Jatuhkan Senjata Saat Didatangi Romer

Jaksa Hadirkan 17 Saksi di Sidang Pembunuhan Brigadir J

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: