JAKARTA, FIN.CO.ID -- Penyanyi Aaron Carter meninggal di rumahnya, di kawasan California, pada Sabtu 5 November 2022 waktu setempat.
Aaron Carter merupakan seorang penyanyi solo, yang juga adik dari Personil Backstreet Boys, Nick Carter.
BACA JUGA: Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un, Penyanyi Aaron Carter Meninggal Dunia di Usia Ke-34 Tahun
BACA JUGA:Anak Nindy Pilih Dito Mahendra, Sosok Pria yang Jebloskan Nikita Mirzani ke Rutan Kelas IIB Serang
Aaron Carter meninggal dalam usia ke-34 tahun dan hingga kini belum diketahui penyebabnya.
Aaron Carter ditemukan tewas di bak mandi rumahnya, di mana kabar soal meninggalnya pelantun tembang i want candy itu pertama kali dikonfirmasi oleh manajer kakaknya Nick Carter, Lori Graf.
"Aaron telah meninggal dunia," ujar Lori kepada New York Post, dikutip fin.co.id, Minggu 6 November 2022.
Karir Aaron Carter
Aaron Carter dikenal sebagai penyanyi, rapper dan bintang televisi kelahiran 7 Desember 1987, di Florida.
BACA JUGA:Terungkap! Tempat Syuting Video Syur Wanita Kebaya Merah Bukan di Pulau Dewata, Tapi....
Ia sudah mulai tampil di industri hiburan sejak usia 7 tahun. Aaron Carter bahkan menjadi pembuka untuk Backstreet Boys, band milik kakaknya pada tur tahun 1997.
Di usia 9 tahun, Aaron Carter merilis album debut "Nick Carter" yang terjual satu juta kopi.
Dengan ketenarannya, ia juga membuka pertunjukan untuk konser Britney Spears.
Di akhir 90-an dalam masa kejayaannya, ia menelurkan lagu-lagu hits seperti "I'm All About You," "I Want Candy," dan "Aaron's Party (Come Get It)."