Infinix Hot 20S Meluncur dengan Spesifikasi Gaming, jika Kemalahan Ada Alternatif yang Lebih Murah

 Infinix Hot 20S Meluncur dengan Spesifikasi Gaming, jika Kemalahan Ada Alternatif yang Lebih Murah

Infinix Hot 20S Meluncur, Image Credit: Infinix--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Infinix Hot 20S meluncur dengan spesifikasi yang mendukung mobile gaming.

Meski menawarkan perfoma mobile gaming, Infinix Hot 20S dibanderol dengan harga Rp2 jutaan.

"Infinix Hot 20S dihadirkan untuk meneruskan seri Hot yang sudah lama dikenal dengan kemampuan gaming yang 'ganas'," kata Sergio Ticoalu dalam keterangan persnya, via ANTARA.

BACA JUGA:Infinix Hot 12 Pro Masuk Indonesia, Performa Gahar Harga Ramah Kantong

Menurut manajer pemasaran Asia Tenggara itu, Infinix Hot 20S menggunakan chip dari MediaTek, yaitu Helio G96.

Helio G96 ini menggunakan dua prosesor Arm Cortex-A76 kecepatan clock hingga 2.05GHz.

Gak cuma pakai chipset gaming, Infinix Hot 20S dijejali dengan RAM 8GB.

RAM Infinix Hot 20S ini masih bisa ditambah hingga 13GB berkat fitur Extended RAM.

Infinix mengklaim Hot 20S bisa menjalankan 20 aplikasi bersamaan di backgroud dengan memanfaatkan RAM besar itu.

Gak Berhenti di situ, Infinix Hot 20S punya layar dengan refresh 120Hz.

Refresh rate yang tinggi akan memberikan pengalaman gaming yang mulus dan seamless.

Infinix Hot 20S memiliki layar seluas 6,78 inci, resolusi FHD+ dan menggunakan teknologi HyperVision Gaming-Pro Display.

Infinix membekali ponsel ini dengan baterai berkapasitas 5.000mAh yang sudah memiliki kemampuan pengisian daya cepat 18W. Daya yang besar juga didukung fitur Power Marathon supaya Hot 20S bisa menyala dalam waktu yang lebih lama.

Untuk memperkuat kegunaan gaming, Infinix memberikan Hot 20S fitur LinkPlus 1.0 yang secara otomatis akan mengalihkan jaringan ke data seluler ketika Wi-Fi terdeteksi lemah.

Hot 20S juga memiliki teknologi kecerdasan buatan yang bisa mempelajari kebiasaan pengguna saat bermain gim.

Ponsel seharga Rp2.499.000 ini juga hadir dalam edisi neon, bodi belakang akan berubah warna ketika terkena sinar matahari atau ketika gelap.

Alternatif yang Lebih Murah

Jika Infinix Hot 20S masih kemahalan untuk budget Anda, ada pilihan lain yang jauh lebih terkangkau, yakni Infinix Hot 12.

Memiliki dual core Cortex-A75, chipset ponsel ini mampu digeber hingga 2.0GHz jika bicara performanya.  

Dari sisi RAM, ada RAM 6GB yang katanya bisa di-extent hingga 11GB. ROM-nya tersedia 128GB untuk media penyimanan internal, dan diperbesar dengan kartu memori tambahan hingga 512GB.

Untuk daya baterai, Infinix Hot 12 dibekali baterai besar 5.000mAh, dan sudah support pengisian daya 18W via USB Type-C.

Gakk Cuma itu, Infinix juga ngasih layar yang lega yaitu 6,82 inci untuk ponsel ini. Bicara kamera selfie-nya, ada kamera 8Mp dengan model punch hole yang memberikan kesan layar ponsel terlihat lebih luas.

Bicara kamera belakang, Infinix Hot 12 punya kamera utama 13MP, selain dua jenis kamera lainnya. Di

Untuk refresh rate, Infinix Hot 12 punya refresh rate 90Hz untuk pengalaman gaming yang lebih baik, di ponsel kelas ramah kantong ini.

Harganya menurut penelurusan FIN adalah berkisar Rp1,9 juta hingga Rp 2 juta.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: