Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran Ibaratkan Tugas Polisi seperti Pohon, Ada Akarnya?

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran Ibaratkan Tugas Polisi seperti Pohon, Ada Akarnya?

Ilustrasi Polisi--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Potensi gangguan keamanan di ibukota menjadi perhatian Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.

Karena itu, ia memerintahkan seluruh jajaran intelijen untuk memperkuat fungsinya.

Tujuannya, mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

BACA JUGA:Jangan Asal Download! Ada 165.772 Website Phising Siap Jaring Pemilik Rekening Digital

"Saya ibaratkan tugas kepolisian ini seperti sebuah pohon dan intelijen itu menjadi akarnya," ujar Fadil di Jakarta, Sabtu (29/10/2022).

Menurut dia, jika akarnya kuat maka pohon kuat. 

"Jika dikaitkan dengan intelijen maka akar ini sebagai mata dan telinga institusi Polri, apa yang terjadi di tengah masyarakat," kata Fadil. 

Fadil kemudian mengibaratkan batang pohon dalam tugas Kepolisian adalah jajaran reserse yang menegaskan hukum mendapatkan legitimasi dari publik.

BACA JUGA:Cita-Cita Remaja Muslim di Zaman Now Butuh Bimbingan Orangtua

Kemudian pohon yang rindang adalah fungsi jajaran Binmas dan Sabhara yang menjadi tempat berlindung masyarakat. 

Dia juga mengatakan, intelijen kepolisian memegang peranan penting dalam mendeteksi dini gangguan keamanan.

Intelijen yang kuat mampu melaksanakan fungsi pencegahan sebelum terjadinya insiden yang tidak diinginkan.

Dia juga berharap upaya antisipasi, pengamanan dan pengelolaan akar masalah keamanan, mampu menjaga kesejukan Jakarta. 

BACA JUGA:Pulangkan Pelatih dan Pemain Asing, Madura United FC Sudah Siap dengan Segala Kondisi

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Darul Fatah

Tentang Penulis

Sumber: