WhatsApp Down di Seluruh Dunia, Ini Respon Meta

WhatsApp Down di Seluruh Dunia, Ini Respon Meta

WhatsApp Down di Seluruh Dunia, Image oleh antonbe dari Pixabay--

JAKARTA, FIN.CO.ID - WhatsApp down di seluruh dunia, demikian seperti terlihat pada laporan yang dibuat Downdetector.

Tidak hanya di Indonesia, Malaysia dan negara tetangga, laporan WhatsApp down juga datang dari seluruh penjuru dunia.

Banyak pengguna dari Mesir, Qatar, Romania, Mozambik, Dubai, Albania, Turki, Rusia, Austria, Prancis, Italia, Swedia, Zimbabwe, Jerman, Belanda, Kenya, Swiss dan lainnya melaporkan kejadian ini.

BACA JUGA:Awas, Pelaku Kejahatan Siber Curi Akses Pengguna WhatsApp, Efeknya Gak Main-main

Dari situ bisa ditarik kesimpulan bahwa WhatsApp down secara global, dan bukan hanya lokal.

Pihak Meta sendiri sudah memberikan penjelasan soal WhatsApp down, meski tidak menjelaskan penyebab fenomena ini.

“Kami menyadari bawah beberap aorang kesulitan mengirim pesan,”  kata jubir Meta, via Standard.

“Kami tengah berusaha untuk memulihkan WhatsApp untuk kalian semua secepat mungkin,”.

Tidak jelas berapa lama waktu yang akan dibutuhkan Meta untuk memperbaiki kekacauan ini.

Namun yang jelas, WhatsApp down di seluruh dunia secara bersamaa, mulai dilaporka sekitar pukul 2 siang WIB.

WhatsApp PC

Kabar baik bagi Anda yang menggunakan WhatsApp di PC, karena WhatsApp versi terkini baru-baru ini diluncurkan.

Yang membuat WhatsApp versi baru ini berbeda dari versi lamanya, adalah bahwa WhatsApp versi baru ini tidak memerlukan koneksi dengan ponsel Anda.

Itu artinya, WhatsApp untuk Windows ini dapat berdiri sendiri dan bisa diakses meski ponsel Anda tidak dalam keadaan menyala.

Perlu diingat juga, WhatsApp ini bukanlah web-based dan merupakan aplikasi khusus Windows.

Untuk mengunduhnya, Anda hanya perlu mengklik link berikut ini, atau langsung dari Microsoft Store dari PC Anda.

Perlu diketahui juga, menurut TechRadar, bahwa update terbaru ini masih digulirkan WhatsApp, dan belum tentu sudah tersedia untuk perangkat Anda.

Pada kasus yang seperti ini, yang perlu dilakukan adalah menunggu pembaruan software itu tersedia untuk diunduh.

Fitur Baru WhatsApp yang Mungkin Anda Lewatkan

WhatsApp lagi-lagi perkaya fitur yang dihadirkan dalam layanannya, kali ini tiga fitur sekaligus yang semuanya terkait panggilan suara.

Fitur pertamanya adalah pemberitahuan ketika member baru masuk ke dalam grup, sebelumnya hal ini tidak tersedia.

Kini, jika ada member baru masuk ke dalam grup WhatsApp, aplikasi chatting paling popular di dunia itu, akan memberi tahu member lainnya.

Fitur kedua, adalah mematikan audio percakapan member lain di dalam grup. Fitur ini sama dengan fitur mute pada aplikasi video conference pada umumnya.

Fitur terakhir, adalah fitur yang memungkinkan pengguna WhatsApp mengirim pesan kepada member lain, kala atau sembari melakukan panggilan suara.

Jumlah member grup yang bisa terlibat dalam panggilan ini juga bertambah, dari yang tadinya hanya terbatas pada 8 pengguna, kini bisa dilakukan dalam jumlah yang empa kali lipat lebih besar, yakni 32 orang sekaligus.

Dalam keterangan persnya, WhatsApp mengatakan jika pengayaan fitur panggilan ini diharapkan dapat membantu percakapan di WA menjadi lebih ekspresif dan cepat.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: