Polisi Bongkar Obrolan Rudolf Tobing dengan Icha Sebelum Dibunuh

Polisi Bongkar Obrolan Rudolf Tobing dengan Icha Sebelum Dibunuh

Pelaku pembunuhan wanita dalam plastik yang ditemukan di jalan Inspeksi Kalimalang Bekasi, Pelaku bernama Christian Rudolf Tobing (Ist)--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Polisi ungkap obrolan Christian Rudolf Tobing sebelum bunuh mendiang Ade Yunia Rizabani alias Icha.

Untuk diketahui, Rudolf Tobing membunuh Icha lalu dibungkus dengan plastik hitam dan membuang jasadnya di wilayah kalimalang kota Bekasi, pada 18 Oktober 2022.

Polisi mengukapkan jika Rudolg dan Icha sempat melakukan percakapan di dalam mobil yang sama ketika menuju lokasi apartemen di Jakarta Pusat.

Didalam mobil Rudolf bertanya kepada Icha mengenai orang yang bersalah kepadanya apakah dimaafkan.

BACA JUGA:Ini Tampang Rudolf Tobing Pembunuh Wanita Betroli, Tertunduk Lesu saat Pakai Baju Tahanan Oranye

BACA JUGA:Rudolf Tobing Pembunuh Wanita Bertroli Bakal Jalani Tes Kejiwaannya

Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi.

"Sebelum dibunuh sudah ngobrol berdua di mobil Rudolf bilang kalau ada teman yang bersalah dimaafkan nggak? (Dijawab Icha) 'Dimaafkan tapi saya akan tetap minta pertanggung jawaban dan akan lapor polisi," ucap Hengki di Polda Metro Jaya, pada Senin, 24 Oktober 2022.

Selesai ngobrol di dalam mobil, Rudolf dan Icha masuk ke kamar apartemen.

Didalam apartemen Icha kebali diberi pertanyaan. Korban ditanya ada di kubu Rudolf atau H, sosok yang merupakan target utama pembunuhan pelaku.

"Diawali dengan prank, diikat dulu, bahwa ini terkait podcast yang disponsori oleh kalung kesehata. Diikat dan kemudian dia baru sampaikan bahwa saya bohong. Saya akan bertanya pada Anda, Kira-kira kamu ikut side H atau side saya," ungkap Hengki.

BACA JUGA:Terungkap! Christian Rudolf Tobing Incar Bunuh 2 Pria Sebelum Akhirnya Pilih Eksekusi Icha

BACA JUGA:Di Balik Senyuman Pembunuh Bawa Mayat di Lift, Polisi: Dia Puas Misinya Selesai

Lanjutnya Icha jawab akan berada di kubu Rudolf, Namun percakapan tersebut membekas bagi si pelaku.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: