Terkait Layanan Pengaduan, Heru Lanjutkan JaKi Buatan Anies dan Hidupkan era Ahok

Terkait Layanan Pengaduan, Heru Lanjutkan JaKi Buatan Anies dan Hidupkan era Ahok

PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono--PMJ news

JAKARTA, FIN.CO.ID- Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melanjutkan program pengaduan layanan elektronik melalui aplikasi JaKi (Jakarta Kini) di era Anies Baswedan. 

Heru juga membuka layanan tatap muka secara langsung di Balai Kota yang pernah dilakukan di era Joko Widodo dan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok.

Menurut Heru, ada dua opsi pengaduan yang diberkan kepada masyarakat Jakarta. Yakni layanan eloktronik dan layanan tatap muka. 

"Mereka ingin secara fisik datang, tidak apa juga. Lewat aplikasi, silakan atau yang mau sambil ke Balai Kota, lihat-lihat Balai Kota. Itu kan pilihan," kata Heru, ketika meninjau meja pengaduan di Pendopo Balai Kota Jakarta, Selasa 18 Oktober 2022.

Menurut dia, pilihan tersebut diserahkan demi kenyamanan masyarakat sehingga semua kanal pengaduan dibuka termasuk tatap muka langsung di Balai Kota.

BACA JUGA:Ketua DPRD DKI Prasetyo Berharap Pj Gubernur Heru Budi Kerja Nyata, Bukan Sekadar Kata-Kata, Sindiran?

BACA JUGA:Ini Alasan Heru Budi Hartono Pertahankan JAKI dan Membuka Posko Pengaduan era Jokowi dan Ahok

Ia menilai kanal pengaduan elektronik yakni aplikasi JaKi juga bagus dan sederhana.

Namun, ada juga warga yang lebih nyaman mengadukan permasalahan yang dihadapi secara langsung atau tatap muka lengkap dengan bahan atau dokumen yang mereka bawa.

Heru menambahkan seluruh pengaduan akan ditindaklanjuti sesuai wilayah warga yang mengadu.

"Iya (ditindaklanjuti) seperti tadi pengaduan disampaikan ke RT nanti ditindaklanjuti per lurah di daerah mana dia tinggal, kan mereka ini para asisten di wilayah," ucap Heru.

Heru kembali membuka wadah pengaduan di Pendopo Balai Kota Jakarta sesaat setelah dirinya dilantik sebagai Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menggantikan Gubernur DKI 2017-2022 Anies Baswedan.

BACA JUGA:Gerindra Berharap Pj Gubernur DKI Heru Budi Tuntaskan Masalah Penggusuran di Sekitar JIS

BACA JUGA:Gaspol! Pj Gubernur DKI Heru Budi Mulai Bekerja, Begini Tanggapan Politisi Kebon Sirih

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: