Resmi! Tanpa Timnas Indonesia U-17, Ini Daftar Negara yang Lolos ke Piala Asia U-17 2023

Resmi! Tanpa Timnas Indonesia U-17, Ini Daftar Negara yang Lolos ke Piala Asia U-17 2023

Ilustrasi logo Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.-Twitter/@PSSI-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Secara resmi, ini daftar negara yang lolos ke Piala Asia U-17 2023 tanpa adanya Timnas Indonesia U-17.

Pagelaran Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 dimainkan sejak 1 hingga 9 Oktober 2022 dan kini telah selesai.

Dari 47 member, 44 tim telah berjuang untuk bisa tampil ke Piala Asia U-17 2023 lewat hasil sederet pertandingan.

Timnas Indonesia U-17 sendiri tergabung ke Grup B bersama Malaysia U-17, Uni Emirat Arab U-17, Palestina U-17, dan Guam U-17.

Timnas Indonesia U-17 finis di urutan kedua (runner up) Grup B usai dikandaskan 1-5 dari Malaysia U-17 pada laga pemungkas.

BACA JUGA:Mental Indonesia Hancur Saat Malaysia Ciptakan Gol ke-3

Malaysia U-17 tembus ke Piala Asia U-17 2023 berkat status juara Grup B (10 poin). Sedangkan Timnas Indonesia U-17 gagal lolos meski mengoleksi 9 poin.

Sekadar informasi di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, khusus untuk grup dengan lima peserta seperti Grup B, hasil pertandingan dengan tim peringkat keempat dan kelima tidak masuk dalam hitungan dalam penentuan enam runner up terbaik.

Sedangkan grup yang berisi empat peserta, hasil pertandingan dengan tim peringkat keempat juga tak masuk dalam perhitungan enam runner up terbaik.

Itu artinya, kemenangan Timnas Indonesia U-17 atas Guam U-17 (14-0) dan Palestina U-17 (2-0) tidak masuk dalam hitungan.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-17 Dipastikan Gagal Lolos ke Piala Asia U-17 2023 Meski Lewat Jalur Runner Up Terbaik

Hanya hasil kemenangan 3-2 atas Uni Emirat Arab U-17 dan kekalahan 1-5 dari Malaysia U-17 yang dikalkulasi dalam klasemen runner up terbaik.

Itu membuat, di antara 10 peringkat kedua kualifikasi, Timnas Indonesia U-17 punya tiga poin dengan selisih gol minus tiga (cetak gol empat, kebobolan tujuh).

Posisi Timnas Indonesia U-17 yang sempat menduduki urutan keenam pada runner up terbaik digeser oleh Laos U-17.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: