DEPOK, FIN.CO.ID - Terjadi kebakaran di salah satu toko buku sekaligus fotokopi tak jauh dari Mako Brimob, Kelapa Dua, Kota Depok, Jumat, 7 Oktober 2022 malam WIB.
Kebakaran terjadi sekitar pukul 21.48 WIB. Kobaran api terus melahap area lantai dasar bangunan toko.
Berdasarkan pantauan langsung FIN.CO.ID, warga sekitar mencoba untuk memadamkan api dengan alat seadanya.
Asap hitam pun membumbung tinggi akibat kobaran api yang begitu besar melahap beberapa bagian toko.
Kebakaran salah satu toko tak jauh dari Mako Brimob, Kelapa Dua, Kota Depok, Jawa Barat, Jumat, 7 Oktober 2022 malam WIB.-FIN.CO.ID/Tiyo Bayu Nugroho-
BACA JUGA: Siasat Wali Kota Mohammad Idris Beri Bantuan Untuk 2 Korban MTSN 19 Jakarta Asal Depok
BACA JUGA: Sekitar 200 Orang Depok Gelar Doa Bersama Atas Tragedi Kanjuruhan, Nyalakan 1000 Lilin
BACA JUGA: Putri Candrawathi Ditahan di Mako Brimob Depok?
Kebakaran ini turut menjadi perhatian warga sekitar dan yang melintas untuk melihat secara langsung.
"Enggak tahu itu awalnya gimana, tahu-tahu api sudah gede pas saya ke sini," kata salah satu warga ke awak redaksi FIN.CO.ID.
Sekitar 10 menit berselang, satu mobil water canon milik Mako Brimob pun dikerahkan untuk memadamkan api agar tidak menjalar lebih besar.
Arus lalu lintas pun menjadi tersendat imbas penutupan jalur sementara agar memberi akses mobil water canon Mako Brimob memadamkan api.
Kebakaran salah satu toko tak jauh dari Mako Brimob, Kelapa Dua, Kota Depok, Jawa Barat, Jumat, 7 Oktober 2022 malam WIB.-FIN.CO.ID/Tiyo Bayu Nugroho-
BACA JUGA: Usai Bertanding di Depok, Bus Atlet Beladiri dari Bengkulu Kecelakaan