Apa Itu PCare BPJS Kesehatan? Berikut Cara Menggunakannya

Apa Itu PCare BPJS Kesehatan? Berikut Cara Menggunakannya

Ilustrasi - Kartu BPJS Kesehatan. (Istimewa)--

JAKARTA, FIN.CO.ID- Apa itu PCare BPJS? PCare adalah program dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau BPJS Kesehatan untuk layanan kesehatan masyarakat. PCare bernama Primary Care.

PCare dibuat dalam bentuk aplikasi guna memudahkan masyarakat untuk menawarkan fasilitas kesehatan (faskes) tingkat pertama.

Fasilitas-fasilitas tersebut seperti kunjungan ke puskesmas, klinik, hingga laboratorium rujukan untuk pengguna BPJS Kesehatan. 

Untuk mengakses PCare BPJS Kesehatan melalui website, anda bisa mengunjungi link https://pcare.bpjs-kesehatan.go.id/vaksin/Login. 

BACA JUGA:Kepercayaan Masyarakat terhadap BPJS Ketenagakerjaan Masih Rendah, Politisi: Saat Ada Klaim Bisa Lancar?

BACA JUGA:BPJS Ketenagakerjaan: Baru 1,9 Juta Pekerja di Banten yang Terlindungi Jaminan Sosial

Sementara untuk aplikasinya Anda bisa mendownload-nya melalui Play Store di smartphone. 

Slain itu, PCare bisa membantu Anda dalam mendapatkan pelayanan vaksinasi Covid-19.

Berikut cara menggunakan PCare BPJS

Pertama, kunjungi situs https://pcare.bpjs-kesehatan.go.id/vaksin/Login atau mendownload aplikasi PCare di Play Store. 

Kedua, jika Anda belum mendaftar sebagai peserta, Anda harus kunjugi kantor BPJS Kesehatan terdekat untuk melakukan pendaftaran. 

Selanjutnya jika suda terdaftar, Anda bisa langsung masuk dengan username dan sandi yang dipakai saat mendaftar.

Setelah mendaftar, maka Anda telah masuk ke menu utama PCare, Anda tinggal memilih menu ‘pendaftaran’ ataupun ‘pelayanan’.

BACA JUGA:BPJS Beri Santunan Beasiswa kepada Anak Peserta BPJAMSOSTEK yang Meninggal Dunia

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: