Festival UMKM Sinar Mas Land 2022, Teten Masduki: UMKM Harus Punya Kemampuan Digital

Festival UMKM Sinar Mas Land 2022, Teten Masduki: UMKM Harus Punya Kemampuan Digital

Festival UMKM 2022 Sinar Mas Land Center-Rikhi Ferdian-fin.co.id

TANGERANG, FIN.CO.ID - Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) harus memiliki kemampuan digital.

Selain itu, tentunya harus didukung dengan sumber daya manusia yang baik dan kreativitas yang tinggi.

Hal itu diungkapkan oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Teten Masduki pada acara Festival UMKM yang digelar oleh Sinar Mas Land di BSD City, Tangerang, Jumat 30 September 2022.

BACA JUGA:Dorong Pemulihan Ekonomi, Kementerian BUMN Gelar PaDi UMKM Hybrid Expo 2022

BACA JUGA:Pemerintah Dorong Kemudahan Akses Pembiayaan untuk UMKM

BACA JUGA:Catatan Sejarah, Indonesia Selamat dari Krisis Ekonomi karena Ditopang UMKM, Tapi Bantuannya Belum Cair

"Beberapa poin agar UMKM tangguh di tengah pandemi diantaranya adalah memiliki kemampuan digital, memiliki sumber daya manusia yang baik dan kreativitas yang tinggi," ucap Teten dalam video sambutannya. 

Dia melanjutkan, saat ini sudah ada 19,95 juta warga yang terdata melalui pengembangan kewirausaha nasional.

Kementerian Koperasi dan UKM juga menargetkan 1 juta wirausaha bisa menginisiasi hingga intervensitif untuk mengakselerasi transformasi digital.

BACA JUGA:Tingkatkan Kapasitas SDM Koperasi, LPDB-KUMKM Berikan Pendampingan Pengelola KSP Kopdit Obor Mas

BACA JUGA:Pemberdayaan UMKM Agresif, Menkop UKM Teten Ingin Perbankan Tiru BNI

BACA JUGA:Teten Masduki Tegaskan 6 Program Prioritas Kemenkop UKM Mesti Berjalan: Jangan Kerja Sekadar Formalitas

"Kita targetkan 1 juta wirausaha bisa mengakselerasi transformasi digital," ujarnya.

Dia juga berharap, melalui festival UMKM yang digelar oleh Sinar Mas Land Center itu diharapkan mampu memberdayakan pelaku ekonomi. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rikhi Ferdian

Tentang Penulis

Sumber: