Luhut Bilang Orang Luar Jawa Harus Tahu Diri Tidak Bisa Jadi Presiden, Faizal Assegaf: Sangat Rasis!

Luhut Bilang Orang Luar Jawa Harus Tahu Diri Tidak Bisa Jadi Presiden, Faizal Assegaf: Sangat Rasis!

Faizal Assegaf. (istimewa for FIN) --

JAKARTA, FIN.CO.ID- Kritikus Faizal Assegaf melontarkan kritikan keras kepada Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan yang menyebut orang luar suku Jawa tidak bisa menjadi presiden di Indonesia.

Faizal Assegaf menilai pernyataan Luhut bernada rasis dan merusak kebihnekaan yang selama ini telah dibangun.

"Pernyataan yang sangat rasis dan merusak prinsip kebhinekaan dalam bernegara," kata Faizal melalui akun Twitter-nya, Kamis 22 September 2022. 

Menurutnya, konstitusi telah memberi kebesan kepada warga negara Indonesia untuk berdemokrasi. Sehingga siapa pun bisa mencalonkan diri meskipun bukan dari suku Jawa.

(BACA JUGA:Luhut Bilang Kalau Bukan Orang Jawa Tidak Bisa Jadi Presiden: Harus Tahu Diri lah!)

(BACA JUGA:Hacker Bjorka Bocorkan Data Pribadi Menteri Luhut yang Baru 2 Kali Vaksin, Benarkah?)

"Benar fakta populasi Jawa sangat mendominasi, tapi konstitusi telah meberi jalan bagi keragaman bangsa indonesia untuk berdemokrasi," tegas Faizal Assegaf. 

Diberitakan Fin.co.id sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menilai, orang dari luar pulau Jawa kecil kemungkinan untuk bisa menjadi presiden. 

Luhut menyarankan agar tokoh dari luar Jawa agar tidak berambisi manjadi Presiden. 

Dia mengatakan, tokoh luar Jawa harus tahu diri. Menurutnya, masih banyak cara lain untuk mengabdi kepada negara tanpa harus menjadi presiden. 

(BACA JUGA:Faizal Assegaf akan Lapor Erick Thohir ke Dewan Pers Terkait Hal Ini...)

(BACA JUGA:PBNU Tidak Polisikan Eko Kuntadhi, Faizal Assegaf: Mereka Hanya Sibuk Penjarakan yang Berbeda Politik) 

“Apa harus jadi presiden aja kau bisa mengabdi? Harus tahu diri juga lah, kalau kau bukan orang Jawa. Ini bicara antropologi. Kalau Anda bukan orang Jawa dan pemilihan langsung hari ini, udah lupain deh. Enggak usah kita memaksakan diri kita, sakit hati,” kata Luhut, dikutip Kamis 22 September 2022.

 Luhut mengatakan itu saat beerbincang dengan pengamat politik Rocky Gerung melalui akun Youtube RGTV Channel.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: