Anies Baswedan Dipanggil KPK Terkait Formula E, Dedek Prayudi: Heroik

Anies Baswedan Dipanggil KPK Terkait Formula E, Dedek Prayudi: Heroik

Waketum DPP Teman Ganjar Dedek Prayudi.-Screenshot YouTube/Sekolah Politik Dan Komunikasi Indonesia-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Waketum DPP Teman Ganjar Dedek Prayudi angkat bicara mengenai Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang dipanggil Komisi Pemberantas Korupsi.

Sebagaimna dikabarkan, jika Anies Baswedan dipanggil KPK untuk dimintai keterangan terkat Formula E.

Anies Sendiri memastikan akan hadir di KPK untuk bisa membantu kasus Formula E menjadi jelas.

Mengenai hal ini, Dedek Prayudi pun berikan komentar serius terhadap Anies Baswedan melalui akun Twitter pribadinya bernama @UKI23.

(BACA JUGA:Dengar Anies Baswedan Diperiksa KPK, Ali Syarief Beri Komentar Mengejutkan)

(BACA JUGA:Rabu Besok, Anies Bakal Diperiksa KPK)

"Pemilihan diksi 'bantu' seolah kehadiran pak Anies memenuhi panggilan KPK bersifat volunteer (sukarela) agar terkesan heroik," tulis Dedek Prayudi pada Selasa, 6 September 2022.

"Padahal KPK memanggil, bukan mengundang, Sudah menjadi kewajiban pak Anies penuhi panggilan KPK  atas dugaan korupsi formula E," tambahnya.

Sebelumnya, Anies Baswdan akan diperiksa KPK paa rabu, 7 September 2022, Dia pun mengaku telah menerima surat panggilan pemeriksaan oleh KPK.

"Saya dimintai surat panggilan KPK, Rabu, 7 September pagi," katanya di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin, 5 September 2022.

(BACA JUGA:Sindir Andi Sinulingga Soal Masa Jabatan Anies, Ferdinand Hutahaean: Orang Ini Ngga Paham)

(BACA JUGA:Kata Anies Sebut DKI Jakarta Masih Banyak 'PR' untuk Jadi Kota Global )

Ditegaskan dirinya akan datang memenuhi panggilan tersebut untuk memberikan keterangan.

Dia menjelaskan, dirinya akan dimintai keterangan  terkait Formula E.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: