Awas Data Pribadi Anda Dicuri Orang, Begini 4 Langkah Mengamankannya

Awas Data Pribadi Anda Dicuri Orang, Begini 4 Langkah Mengamankannya

Pencuri Data, Ilustrasi oleh B_A dari Pixabay--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Kasus data prabadi bocor di dunia maya, atau data Anda dicuri oleh orang-orang tidak bertanggungjawab.

Terkait hal ini, sebenarnya ada beberapa cara yang bisa dipraktekkan orang, agar data pribadinya dicuri orang apalagi sampai tersebar di dunia maya.

Menurut pakar keamanan siber dan forensik digital dari Vaksincom, Alfons Tanujaya, penting bagi setiap orang untuk menggunakan aplikasi manajer kata sandi (password manager) guna menyimpan semua kredensial akun.

(BACA JUGA:Perizinan VPN Bakal Diatur)

Password manager ini kata Alfons, dapat membantu pengguna untuk mengingat password di setiap akun yang dimilikinya.

Alfons juga menyarankan orang untuk selalu mengaktifkan fitur keamanan berlapis, atau two-factor authentication, terutama untuk akun-akun yang penting.

Dengan diaktifkannya two-factor authentication, pengguna akan dimintai kode akses yang dikirimkan ke email atau SMS. Dengan begitu, akun akan lebih terkesan aman.

Ia juga menyarankan orang untuk hati-hati dalam menggunakan WiFi di tempat publik, alias WiFi yang tidak dikenal, umumnya salah satunya WiFi gratis.

Jika memang harus menggunakannya, pastikan ponsel Anda terlindungi dengan penggunaan VPN, yang salah satu fungsinya melindungi data Anda agar tidak sampati tercuri.

Yang terakkhir, pastikan password yang Anda gunakan tidak sama antara satu akun dan akun lainnya. Oleh sebab itu, kembali lagi ke tips di atas, menggunakan password manager akan sangat membantu Anda.

"Jangan pernah menggunakan password yang sama pada berbagai akun dan gunakan kombinasi password yang baik," kata Alfons.

Perusahaan keamanan Hive Systems menyarankan kata sandi paling sedikit delapan karakter agar tidak mudah ditembus peretas, biasanya terdiri dari huruf besar dan kecil, angka dan karakter khusus.

Berdasarkan survei mereka, kata sandi sembilan karakter yang hanya menggunakan huruf kecil bisa diretas dalam 10 detik.

Kata sandi 10 karakter yang memiliki huruf kapital, huruf kecil, angka dan simbol bisa membuat peretas menghabiskan waktu lima bulan untuk menembusnya.

Jika 11 karakter dengan kombinasi demikian, peretas bisa membutuhkan waktu sampai 34 tahun.

Banyak hal di atas yang belum Anda terapkan? Anda mungkin ingin pikir-pikir lagi setelah ini.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: