Misteri Amplop Cokelat Ferdy Sambo, LPSK Datangi KPK Lakukan Hal Ini

Misteri Amplop Cokelat Ferdy Sambo, LPSK Datangi KPK Lakukan Hal Ini

Mantan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Skenario Irjen Ferdy Sambo atas kasus kematian Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J terus diselidiki.

Ferdy Sambo diduga melakukan suap dengan memberikan amplop cokelat melalui stafnya kepada Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK).

Saat itu, pihak Sambo berupaya mengajukan permohonan perlindungan terhadap istrinya yakni Putri Candrawathi dugaan kasus pelecehan terduga pelaku Brigadir J.

Mengenai misteri amplop cokelat Ferdy Sambo, LPSK berencana mendatangi Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK) pada Senin, 22 Agustus 2022.

(BACA JUGA:Misteri Amplop Coklat Ferdy Sambo, Ditolaknya Putri Candrawathi dan Dikabulkannya Permohonan Bharada E)

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua LPSK Edwin Partogi.

"Iya betul (LPSK datang ke KPK hari ini)," tutuw Wakil ketua LPSK

Edwin menegaskan kedatangan tim LPSK ke KPK tersebut masih terkait dengan percobaan suap yang diduga dilakukan oleh Ferdy Sambo.

"Ya terkait Ferdy Sambo. Kami datang," ucapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua LSPK Susila Ningtyas membenarkan kedatangan LPSK ke KPK tersebut berkenaan Ferdy Sambo. Lebih jauh ia menyebut kedatangan tersebut menyangkut amplop.

(BACA JUGA:Kasus Brigadir J, Komisi III Beri Peringatan Ini Pada Kapolri)

"Ya berkaitan dengan amplop Ferdy Sambo," tandasnya.

Sebelumnya, Edwin Partogi menjelaskan Perihal amplop coklat itu.

Menurut Edwin, dua orang stafnya melaporkan adanya dugaan pemberian suap oleh Ferdy Sambo, saat mereka menemui Kadiv Propam di ruangannya, tanggal 13 Juli 2022 lalu. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: