Sambut HUT RI ke 77, Satpol PP Tangerang Bagi-bagi Bendera Merah Putih ke Pengendara

Sambut HUT RI ke 77, Satpol PP Tangerang Bagi-bagi Bendera Merah Putih ke Pengendara

Satpol PP Tangerang bagi-bagi bendera merah putih ke pengguna jalan-Istimewa-

TANGERANG, FIN.CO.ID -- Untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77 Satpol PP Kabupaten Tangerang membagikan bendera merah putih kepada para pengguna jalan.

Kasat Pol PP Kabupaten Tangerang Fachrul Rozi mengatakan, gerakan pembagian bendera merah putih tersebut sebagai langkah meningkatkan rasa nasionalisme dan kecintaan masyarakat terhadap tanah air.

(BACA JUGA:Begal Sadis Kembali Beraksi di Bekasi, Karyawan Swasta Dibacok Pakai Senjata Tajam)

(BACA JUGA:Rencana Pembangunan RSUD Tigaraksa Dapat Dukungan Dari DPC Partai Demokrat Kabupaten Tangerang)

Sesuai usia bangsa Indonesia saat ini, ada 77 buah bendera merah putih yang dibagikan kepada masyarakat khususnya kepada para pengendara roda dua dan roda empat.

"Selain itu, gerakan pembagian bendera merah putih ini dilakukan Satpol PP untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan NKRI ke-77," kata Fachrul, dikutip Minggu 14 Agustus 2022.

Semangat HUT RI ke 77 yang bertema Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat, lanjut Fachrul, bertujuan untuk menyongsong Indonesia lebih baik lagi pasca COVID 19. 

Apalagi beberapa tahun ini dunia sedang dilanda wabah yang melumpuhkan segalanya terutama di sektor ekonomi dan kesehatan.

(BACA JUGA:Terungkap! Brigadir J Berada di Luar Rumah, Sesaat Sebelum Dibunuh Ferdy Sambo)

(BACA JUGA:Jawaban Menpora Zainudin Amali Usai Dihujat Netizen Gegara Angkat Piala AFF U-16)

Maka dari itu, tambahnya, Satpol PP Kabupaten Tangerang mengajak warga masyarakat Kabupaten Tangerang khususnya untuk saling bekerjasama dalam membangun Indonesia Raya yang lebih kuat.

"Kuat membangun kesejahteraan, kuat secara ekonomi, dan kuat secara kesehatan," imbuhnya 

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Mochamad Maesyal Rasyid belum lama ini mengatakan, HUT ke-77 RI dirayakan dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Dia juga mengimbau agar perayaan HUT RI dengan suasana kekeluargaan dan menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dalam berbagai perlombaan. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: