Kaki Anda Terasa Dingin dan Mudah Berkeringat? Ini Banyak Kemungkinannya

Kaki Anda Terasa Dingin dan Mudah Berkeringat? Ini Banyak Kemungkinannya

Telapak Kaki Kesemutan, Image oleh andreas160578 dari Pixabay--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Anda punya keluhan seperti kaki yang terasa dingin dan mudah berkeringat? Apa yang salah dengan Anda?

Menurut dr. Riza Marlina, kaki yang dingin dan berkeringat bisa dikaitkan dengan masalah seperti anemia salah satunya.

“Hipotensi, dehidrasi, infeksi dan gangguan psikologis seperti serangan panik,” kata dr. Riza Marlina seperti dikutip FIN dari Alodokter.

(BACA JUGA:Berkeringat seperti Ini Bisa Jadi Pertanda Orang Kena Omicron BA.5 )

“Gangguan kecemasan, fobia, depresi, dan lainnya (juga bisa menyebabkan kondisi ini),” sambung dia.

Jika hal ini berkaitan dengan rasa takut dan gangguan kecemasan, lanjur dr. Marlina, kunjungan ke ruang dokter psikologi sangatlah dianjurkan.

Di luar itu, Anda bisa melakukan teknik relakasisi meditasi atau yoga, ketika gangguan kecemasan datang secara tiba-tiba.

“Tarik napas dalam lalu hembuskan melalui mulut ulangi benar-benar sampai merasa lebih tenang,” ujarnya menyarankan.

Selain mendekatkan diri dengan tuhan, mereka dengan masalah di atas juga disarankan untuk mencari teman untuk berbagi, ketimbang menyimpan masalahnya sendirian.

Keringat Orang Bau saat Mereka Stres

Fungsi keringat pada tubuh manusia adalah untuk mendinginkan tubuh yang kepanasan.

Contohnya setelah orang berolahraga, atau setelah aktif bergerak untuk alasan apa pun.

Akan tetapi, mereka yang tidak bergerak juga bisa saja memproduksi keringat, salah satunya mereka yang stres.

Nah, berbeda dengan keringat orang saat berolahraga, keringat yang diproduksi tubuh yang stres, diklaim ahli lebih tebal dari keringat biasanya.

Seperti dilansir Cnet, mereka yang berkeringat saat stres, juga berpotensi mengalami bau badan yang lebih menyengat.

Hal ini diungkap Dr. Sanam Hafeez, seorang neuropsikolog yang berbasis di kota New York.

Menurut dia, bau keringat yang menyengat ini menandakan jika ada yang salah dengan kesehatan mental seseorang.

Keringat stres yang menyengat kata Dr. Sanam, diproduksi tubuh ketika mereka dalam ketakutan atau dirundung rasa cemas.


DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: