Penonton Kecewa, Tiket Piala AFF U-19 Sudah Habis di Online, Tapi Banyak Calo Keliaran

Penonton Kecewa, Tiket Piala AFF U-19 Sudah Habis di Online, Tapi Banyak Calo Keliaran

Samuel mengaku, demi menonton Indonesia ia harus rela membeli tiket dengan harga mahal berbeda jauh dengan harga asli yang dijual oleh panitia penyelenggara.--

BEKASI, FIN.CO.ID - Pertandingan Lanjutan Piala AFF U-19 di Stadion Patriot Chandrabaga Kota Bekasi kembali berlanjut pada malam hari ini mempertemukan Indonesia melawan Thailand.

Menurut pantauan fin.co.id kedatangan penonton pada hari ini terlihat lebih ramai dibandingkan pada pertandingan sebelumnya melawan Brunei Darusalam, Senin 4 Juli 2022 lalu.

(BACA JUGA:Kata Pelatih Persib Bandung Soal Jadwal Liga 1 2022/2023: Harus Fair Play)

Namun semarak mendukung Timnas Indonesia itu mendapat komentar miring dari para penonton yang datang salah satunya Samuel (35), ia merasa kecewa dengan habisnya tiket di online namun banyak calo yang menjual di stadion.

"Kecewa banget kita mau dukung Timnas beli di online tapi sudah kehabisan, eh ternyata di sini malah banyak calo," ucap Samuel saat ditemui fin.co.id di Gerbang Tribun Timur, Rabu 6 Juni 2022.

Samuel mengaku, demi menonton Indonesia ia harus rela membeli tiket dengan harga mahal berbeda jauh dengan harga asli yang dijual oleh panitia penyelenggara.

"Saya ditawarin Rp130 ribu tapi saya tawar jadi Rp120 ribu. Kalo saya check di online hanya dijual Rp75 ribu atau Rp80 ribu," jelasnya.

(BACA JUGA:Ternyata Karyawan ACT Kirim Uang ke Negara Berisiko Pendanaan Terorisme, Totalnya Mencapai 17 M)

Samuel mengungkapkan, seharusnya pada laga Indonesia sesama rakyat harus mendukung membeli tiket dengan secara resmi dan tidak memanfaatkan keuntungan tersendiri dengan menjadi calo.

"Kecewa banget, kan kita mau dukung timnas untuk kemajuan sepak bola juga, harusnya sama sama saling dukung lah ya gitu nah ini malah ngambil keuntungan pribadi gitu sayang banget," terangnya.

Ia berharap, untuk calo penjualan tiket Indonesia harus segera di evaluasi oleh pihak terkait, jangan sampai tiket dijual online habis namun di dalam stadion kosong. (Tuahta Simanjuntak)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: