Mendukung Aksi Demo BEMI SI 11 April , Gatot Nurmantyo: Aksi Mahasiswa Adalah Hak Politik Sebagai Rakyat

Senin 11-04-2022,12:54 WIB
Reporter : Ari Nur Cahyo
Editor : Ari Nur Cahyo

“Di alam demokrasi dicurigai itu biasa,” kata Gatot.

(BACA JUGA:Catat! Ini Titik-Titik Lokasi Demo 11 April di Jakarta )

Selain itu, Gatot Nurmantyo juga menyoroti kasus penangkapan salah satu anggota KAMI, Muhammad Usman karena membentangkan spanduk terkait tuntutan rakyat untuk menurunkan harga minyak goreng di depan rombongan Presiden Jokowi saat kunjungan kerja di Jambi beberapa waktu lalu. 

Gatot Nurmantyo mengungkapkan, Usman membentangkan spanduk tersebut karena prihatin dengan nasib kaum ibu yang rela menderita demi mengantri untuk memperoleh minyak goreng. 

"Sekarang bayangkan, seorang suami, seorang anak melihat kaum ibu yang antri sampai meninggal, bahkan yang terkini antri membawa bekal untuk sahur, kan hatinya menangis. Yang bisa dilakukan sebagai seorang Usman hanya menyampaikan saja," ungkapnya.     

 

Kategori :