Dari Prestasi Menuju Integrasi: Kinerja Gemilang Brantas Abipraya Perkuat Komitmen untuk Indonesia

fin.co.id - 07/11/2025, 17:00 WIB

Dari Prestasi Menuju Integrasi: Kinerja Gemilang Brantas Abipraya Perkuat Komitmen untuk Indonesia

Brantas Abipraya secara resmi menyatakan komitmen untuk menciptakan lingkungan kerja yang inklusif dan setara gender, termasuk melalui kebijakan ‘Respectful Workplace Policy (RWP)’ salah satunya lewat penandatanganan The United Nations Women's Empowerment Principles (WEPs),” imbuh Suradi, Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Brantas Abipraya.

Sejalan dengan semangat Asta Cita, Brantas Abipraya berupaya menghadirkan pembangunan yang tidak hanya berfokus pada infrastruktur fisik, tetapi juga memberikan dampak positif bagi manusia dan lingkungan.

Terus menunjukkan komitmennya dalam menerapkan prinsip keberlanjutan, tanggung jawab sosial dan lingkungan, serta tata kelola perusahaan yang baik.

Komitmen tersebut dibuktikan melalui diraihnya Mandaya Award 2025 - Anugerah Pemberdayaan Masyarakat, yang diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat (Kemenko) sebagai bentuk apresiasi kepada perusahaan dan institusi yang berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program pemberdayaan dan edukasi kesehatan.

Dalam upaya memperkuat sinergi dan daya saing di sektor konstruksi, Brantas Abipraya menyelenggarakan Townhall Meeting Integrasi BUMN Karya (23/10).

Acara yang dihadiri oleh Top-level management yaitu Dewan Komisaris dan Jajaran Direksi Brantas Abipraya, serta seluruh Insan Abipraya baik yang berada di Kantor Pusat maupun proyek yang tersebar di seluruh Indonesia ini menjadi wadah komunikasi terbuka untuk menyampaikan arah kebijakan integrasi dan mendengarkan aspirasi Insan Abipraya.

“Transformasi infrastruktur tidak hanya berbicara tentang Pembangunan fisik, tetapi juga tentang integrasi sistem, tata kelola, dan budaya kerja. Melalui Townhall Meeting ini Brantas Abipraya menegaskan kembali komitmennya untuk menjadi motor penggerak transformasi infrastruktur nasional yang efisien, terintegrasi, dan berorientasi pada pelayanan publik,” imbuh Suradi, Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Brantas Abipraya.

Derry Sutardi
Penulis