Rapat Mendadak Tegang! Menteri Keuangan Purbaya Ngamuk Soal Dana KUR: “Kalau Bank Main-Main, Saya Sikat!

fin.co.id - 05/11/2025, 21:23 WIB

Rapat Mendadak Tegang! Menteri Keuangan Purbaya Ngamuk Soal Dana KUR: “Kalau Bank Main-Main, Saya Sikat!

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menjawab pertanyaan wartawan dalam wawancara cegat di Jakarta, Senin (27/10/2025). ANTARA/Imamatul Silfia.

“Oh itu main-main dia. Bank mana, Ibu?” tanyanya dengan cepat.

“Kalau memang benar begitu, berarti mereka sama ngebulnya, Pak. Nanti saya periksa deh,” lanjutnya dengan nada dingin, tapi sarat tekanan.

Purbaya pun berjanji akan melakukan investigasi langsung ke Menko Perekonomian dan bank-bank terkait untuk menelusuri dugaan penyimpangan penyaluran KUR.

“Kalau ada bank main-main, mereka enggak aman. Gitu aja, Pak,” ucapnya singkat yang langsung membuat ruangan riuh rendah.

Bank Minta Agunan di Bawah Rp 50 Juta

Ketegangan belum reda, giliran anggota DPD lain yang melaporkan praktik curang sejumlah bank.

Mereka menyebut, masih ada bank meminta agunan meski pinjaman di bawah Rp 50 juta, padahal aturan KUR secara tegas melarang adanya jaminan untuk nilai di bawah batas tersebut.

“Banyak sekali UMKM akhirnya mundur, Pak, karena mereka disuruh setor jaminan,” ujar anggota DPD itu.

Purbaya langsung menanggapi cepat dan kali ini ucapannya membuat suasana rapat semakin panas:

“Kalau mereka main-main, hati-hati aja. Kalau saya sikat nanti ribut lagi orang-orang. Tapi biarin aja, pajaknya saya gedein biar susah hidupnya!”

Derry Sutardi
Penulis