Ekonomi . 23/07/2025, 09:19 WIB
fin.co.id – Harga emas batangan dari PT Aneka Tambang (Antam) kembali mengalami lonjakan signifikan di pertengahan pekan ini. Berdasarkan data resmi dari laman Logam Mulia per Rabu 23 Juli 2025, harga emas naik Rp24.000 per gram, dari sebelumnya Rp1.946.000 menjadi Rp1.970.000 per gram. Kenaikan ini menjadi sinyal positif bagi investor maupun masyarakat yang menjadikan emas sebagai instrumen lindung nilai di tengah ketidakpastian ekonomi global.
Kenaikan harga ini juga berdampak pada nilai jual kembali (buyback) emas batangan. PT Antam mencatat bahwa harga buyback turut mengalami kenaikan, kini dipatok di angka Rp1.816.000 per gram. Angka ini mengindikasikan tingginya minat terhadap logam mulia di pasar domestik.
Namun, di balik transaksi pembelian dan penjualan emas batangan, masyarakat juga perlu memahami adanya ketentuan perpajakan yang berlaku. Mengacu pada Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No. 34/PMK.10/2017, setiap transaksi emas dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 22, baik dalam proses pembelian maupun penjualan kembali.
Rincian Pajak dan Skema Transaksi Emas
Untuk transaksi pembelian emas, PPh 22 dikenakan sebesar 0,45 persen dari total nilai pembelian bagi konsumen yang memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). Sementara itu, bagi pembeli tanpa NPWP, tarif pajaknya lebih tinggi, yakni 0,9 persen. Seluruh transaksi pembelian ini akan disertai dengan bukti potong PPh 22.
Di sisi lain, jika masyarakat hendak menjual kembali emas batangan ke PT Antam Tbk, maka akan dikenakan potongan pajak sebesar 1,5 persen untuk yang memiliki NPWP dan 3 persen bagi yang tidak. Potongan ini secara otomatis dikurangkan dari nilai total buyback.
Harga Emas Batangan Hari Ini
Berikut adalah daftar harga emas batangan Antam yang tercatat di laman Logam Mulia pada hari Rabu:
1 gram: Rp1.970.000
2 gram: Rp3.880.000
3 gram: Rp5.795.000
5 gram: Rp9.625.000
10 gram: Rp19.195.000
25 gram: Rp47.862.000
50 gram: Rp95.645.000
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com