MEGAPOLITAN . 21/01/2025, 08:55 WIB

Rumah Yono dan Harta Benda Hangus Terbakar Hanya Tersisa Pakaian di Badan

Penulis : Afdal Namakule
Editor : Afdal Namakule

fin.co.id - Yono (45) ikhlas rumah dan isinya ludes dilalap api saat kebakaran hebat di RW 04 Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat pada Selasa, 21 Januari 2025.

Yono tak sempat menyelamatkan harta bendanya saat api mengepung permukiman padat penduduk tersebut.

Bapak 3 anak tersebut menceritakan, sekira pukul 01.00 WIB dini hari, dirinya terbangun dari tidur ketika mendengar teriakan kebakaran dari warga sekitar.

Ketika keluar rumah, Yono sudah mendapati api berkorbar hebat tak jauh dari rumahnya di RT04 RW04.

"Api udah gede dari belakang Musola, kita panik langsung keluar," kata Yono saat ditemui di reruntuhan rumahnya yang terbakar. 

Saat itu kata Yono, dirinya tak memikirkan harta bendanya. Yang dia pikirkan hanya menyelamatkan diri dan keluarganya.

Katanya, seluruh isi rumah, mulai dari perlengakapan dapur, sampai barang elektronik seperti kulkas, TV, dan lainnya hangus tak tersisa.

"Habis semua, tuh lihat piring-piring juga gosong," terang Yono sambil menunjuk perabotan dapur yang sudah hangus.

Yono bersyukur, masih bisa menyelamatkan surat-surat berharga yang disimpan di dalam satu tas.

"Kalau surat-surat bisa kebawa kayak ijazah, sertifikat, ada di tas bisa kebawa," ucapnya.

Yono pun mempertanyakan, mengapa kebakaran besar bisa terjadi berturut-turut di Kelurahan Kebon Kosong.

Adapun sebelumnya kebakaran hebat menghanguskan 200 rumah RW05 Kelurahan Kebon Kosong pada Selasa, 10 Desember 2024.

Kemudian kebakaran kembali terjadi di RW05 Kelurahan Kebon Kosong pada Rabu, 15 Januari 2025. 

Saat itu sebanyak 30 rumah dan kios hangus dilalap si jago merah.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com