Sport . 06/01/2025, 13:17 WIB
fin.co.id- Sosok Patrick Kluivert dikabarkan menjadi salah satu kandidat kuat menggantikan Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia.
Patrick Kluivert merupakah legenda Barcelona dan Timnas Belanda, pengalamannya di sepakbola Eropa dinilai cocok gantinya Shin Tae-yong yang dipecat sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Pengumuman pemberhentian Shin Tae-yong dari kursi pelatih Timnas Indonesia yang disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
"Kita melihat perlunya ada pimpinan yang bisa lebih menerapkan strategi yang tentu disepakati oleh para pemain, komunikasi yang lebih baik, dan implementasi program yang lebih baik untuk Timnas Indonesia," kata
"Pak Sumardji sudah bertemu coach Shin Tae-yong tadi pagi dan coach Shin sudah menerima surat menyuratnya. Nanti ada proses berikutnya mengenai hubungan kita yang sudah berakhir," jelasnya.
Shin Tae-yong menjadi pelatih Timnas Indonesia sejak 2020. Pelatih asal Korea Selatan tersebut berhasil mendongkrak peringkat Garuda dari 174 menjadi 127 dunia.
Patrick Kluivert, dikabarkan menjadi calon kuat pengganti Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. Kabar itu disampaikan pengamat sepakbola Tanah Air, Haris Pardede, berdasarkan informasi yang didapat dari suimber kredibel.
“Klue mantan striker tim nasional Belanda dan sudah pensiun. Gajinya masuk dan memiliki lisensi kepelatihan,” kata Haris Pardede,
“Setelah saya konfirmasi dari dua sumber yang tidak bisa saya sebut, ada satu nama yang mengerucut ke mantan pemain AC Milan, Barcelona, PSV Eindhoven dan mantan pemain Lille. Kira-kira siapa? Kalau kalian tebak Patrick Kluivert? Ya itu, dia,” lanjut pria yang juga menjalani profesi sebagai Jurnalis ini.
“Saya mendapatkan informasi dari beberapa sumber yang kredibel, tapi bisa juga salah,” tegasnya.
Kluivert memiliki caps bersama timnas Belanda dalam 79 pertandingan dan menciptakan 40 gol.
Saat bermain dia merupakan striker bagi De Oranje dan merupakan salah sosok yang cukup melegenda saat berkarir. Termasuk ketika main bersama Barcelona. Namun, karirnya sebagai pelatih tidak secemerlang saat menjadi pemain.
Dia baru saja didepak dari tim asal tim kasta pertama Liga Turki, Adana Demirspor pada bulan Desember lalu dan baru bertugas selama enam bulan.
Di klub tersebut dia mencatatkan rekor yang kurang apik dengan delapan kemenangan, enam seri, dan enam kali kalah.
Saat ini Kluivert berstatus tanpa klub sejak bulan Desember tahun lalu.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com