fin.co.id - Di era digital, mobile banking (m-banking) menjadi solusi praktis untuk berbagai transaksi keuangan.
Namun, di balik kemudahan ini, risiko keamanan juga merupakan hal penting yang perlu diperhatikan.
Jangan sampai kenyamanan bertransaksi di internet malah terganggu oleh masalah keamanan.
Berikut ini adalah beberapa tips aman yang wajib kamu terapkan saat menggunakan m-banking!
1. Gunakan Koneksi Internet yang Aman
Hindari menggunakan jaringan Wi-Fi publik untuk mengakses m-banking. Jaringan seperti ini sering kali menjadi sasaran empuk para peretas.
Sebisa mungkin, gunakan data seluler atau jaringan Wi-Fi pribadi yang dilindungi kata sandi.
Baca Juga
2. Aktifkan Fitur Keamanan Tambahan
Pastikan kamu memanfaatkan semua fitur keamanan yang disediakan oleh aplikasi m-banking.
Biasanya, ada opsi verifikasi dua langkah (2FA) yang mengirimkan kode OTP (One-Time Password) ke nomor ponselmu. Dengan fitur ini, keamanan akunmu akan semakin terjamin.
3. Hindari Klik Tautan Tidak Jelas
Phishing masih menjadi metode favorit para pelaku kejahatan siber. Mereka biasanya mengirimkan tautan yang tampak seperti dari bank resmi.
Jangan tergoda untuk mengklik tautan tersebut, apalagi jika diminta untuk memasukkan data pribadi.
Selalu pastikan kamu mengakses aplikasi m-banking melalui jalur resmi, seperti aplikasi yang diunduh dari Play Store atau App Store.
4. Perbarui Aplikasi Secara Berkala