ZTE Nubia V60 Resmi Rilis, Smartphone Entry-Level Terjangkau dengan Kamera Mirip iPhone

fin.co.id - 08/11/2024, 14:40 WIB

ZTE Nubia V60 Resmi Rilis, Smartphone Entry-Level Terjangkau dengan Kamera Mirip iPhone

fin.co.id - ZTE resmi meluncurkan smartphone entry-level terbarunya, Nubia V60, pada Selasa, 5 November 2024, di Indonesia.

Nubia V60 hadir dengan desain yang tampak premium dan menarik perhatian, terutama dengan bagian punggung yang menyerupai desain kamera “boba” ala iPhone.

Kamera belakangnya tersusun dalam formasi zig-zag, memberi kesan estetik yang modern untuk smartphone di kelas entry-level.

Spesifikasi ZTE Nubia V60

Baca Juga

Smartphone ini dilengkapi dengan layar besar berukuran 6,72 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.080 piksel) dan aspek rasio 20:9.

Layar ini menawarkan pengalaman visual yang lebih jernih dan kaya warna, dengan rasio layar ke bodi yang mencapai 92 persen, menjadikannya sangat nyaman untuk streaming video, bersosial media, atau sekadar browsing.

Rasio layar yang luas juga memberikan kesan visual yang mendalam dan mengesankan di mata pengguna.

Di sektor dapur pacu, Nubia V60 ditenagai oleh chipset Unisoc T616 yang memiliki performa mumpuni untuk ukuran smartphone entry-level.

Chipset ini memiliki delapan inti atau octa-core dengan kecepatan hingga 2 GHz, cukup handal untuk mendukung aktivitas sehari-hari pengguna seperti membuka aplikasi sosial media, berbelanja online, hingga bermain game ringan.

Baca Juga

Kamera adalah salah satu keunggulan dari Nubia V60. Untuk kamera depan, ZTE menyematkan sensor 32 MP yang didukung dengan fitur Beauty Enhancement dan Backlight HDR, sehingga hasil selfie terlihat lebih cerah dan tajam meskipun diambil dalam kondisi pencahayaan yang kurang.

Di bagian belakang, terdapat kamera utama 50 MP dengan aperture f/1.8 yang mampu menghasilkan foto yang detail dan kaya warna.

Selain itu, terdapat kamera makro 2 MP dan kamera depth bokeh dengan AI untuk hasil foto yang lebih artistik.

Untuk daya tahan, Nubia V60 dibekali baterai berkapasitas besar yaitu 5.000 mAh yang siap menemani aktivitas pengguna sepanjang hari. Teknologi pengisian cepat 22,5 Watt juga disematkan untuk mengisi baterai dengan lebih efisien.

ZTE menawarkan harga khusus untuk Nubia V60 di salah satu marketplace dengan harga mulai dari Rp 1,8 juta pada tanggal 5 hingga 7 November 2024.

Setelah itu, harga normal akan berlaku di marketplace lain yaitu Rp 1,9 juta. Dengan spesifikasi dan harga yang ditawarkan, Nubia V60 dapat menjadi pilihan tepat bagi pengguna yang mencari smartphone entry-level dengan kualitas mumpuni dan desain modern.

Dapatkan berita terkini langsung di ponselmu. Ikuti saluran FIN.CO.ID di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029Vajztq

Brigita
Penulis
-->