fin.co.id- Peristiwa mengejutkan terjadi di Desa Gombang, Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon, pada Selasa (5/11/2024). Seorang pemuda berinisial RC (21) nekat membakar rumah orang tuanya. Serentetan kejadian ini diduga akibat dari kekecewaan mendalam setelah permintaannya untuk memiliki sepeda motor tidak dipenuhi.
Menurut Kapolsek Depok, AKP Affandi, insiden ini memang benar terjadi. RC melakukan tindakan tersebut dengan motivasi ingin mendapatkan perhatian lebih dari orang tuanya.
"Salah satu penyebabnya karena anak ini tidak dibelikan sepeda motor, kemudian meminta perhatian dari orang tuanya," ujar Affandi, Selasa (5/11/2024)..
Keluaraga mengungkapkan bahwa RC sering merasa tidak mendapat perhatian yang cukup. Hal ini semakin rumit karena RC sedang sakit dan dirawat di RS Plumbon, namun tidak ada keluarganya yang menjenguknya. Meskipun demikian, keluarga menyatakan sudah memberikan perhatian yang cukup, meskipun RC sering kali meminta hal yang tidak selalu mendapat respons positif.
Affandi menjelaskan bahwa permasalahan dimulai ketika RC bertengkar dengan ibunya melalui telepon yang kemudian didengar oleh ayahnya. Esok harinya, RC mendatangi rumah orang tuanya dimana hanya ayahnya yang ada di rumah. RC mengancam serta membakar kasur busa di kamar belakang menggunakan korek api gas.
"Sebelum kejadian tepat di hari Senin kemarin pelaku menghubungi ibunya dan cekcok disaksikan bapaknya. Kemudian pagi tadi pelaku datang ke rumah. Namun ibunya sedang tidak ada di rumah hanya ada bapaknya. Pelaku pun mengancam akan membakar rumah orang tuanya lalu membakar kasur busa yang ada di bagian kamar belakang rumah tersebut menggunakan korek api gas," tegasnya.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun, kerugian yang diakibatkan sangat besar karena rumah yang habis dilalap api. RC saat ini harus menghadapi konsekuensi hukumnya atas perbuatannya. Ia dijerat Pasal 187 KUHP ayat 1 tentang tindakan pembakaran dengan ancaman hukuman di atas lima tahun penjara.
Baca Juga
Kabid Pemadam, Penyelamatan, dan Sarana Prasarana (PPSP) Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Cirebon, Eno Sujana mengatakan pihaknya mendapat kabar kebakaran ini pada pukul 10.30 WIB. "Pada jam 10.30 WIB kami menerima informasi terkait kebakaran yang terjadi di Desa Gombang," ungkapnya.