Kecanggihan MV3 Garuda Limousine, Mobil Kepresidenan Terbaru Karya Anak Bangsa

fin.co.id - 21/10/2024, 08:28 WIB

Kecanggihan MV3 Garuda Limousine, Mobil Kepresidenan Terbaru Karya Anak Bangsa

MV3 Garuda Limousine, Mobil Kepresidenan Terbaru Karya Anak Bangsa (Dokumen PT Pindad)

fin.co.id - Industri PT Pindad, mengenalkan inovasinya dalam memproduksi kendaraan taktis anti peluru karya anak bangsa Indonesia.

Dengan warna putih dan terpasang logo kepala Garuda, Pindad membuat mobil khusus yang digunakan oleh Presiden dan Wakil Presiden.

Dinamakan "MV3 Garuda Limousine", mobil kepresidenan ini merupakan varian pengembangan terbaru dari MV3 yang didesain dan dikembangkan oleh Pindad.

Lantas apa saja sih kecanggihan mobil kepresidenan "MV3 Garuda Limousine", berikut fin.co.id rangkum spesial untuk kamu.

Tahan Peluru 7,62 x 51 mm NATO

Dengan portofolio produsen alpalhankam, PT Pindad telah menerapkan proteksi keamanan seluruh area akendaraan sebagai prioritas utama.

Fitur keamanan itu meliputi body dengan material composite armor, yang memiliki ketahanan terhadap amunisi kal. 7,62 x 51 mm NATO ball & kal. 5,56 x 45 mm M193.

Serta fitur kaca anti peluru level B5/B6, lengkap dengan ban ukuran R21 dengan tipe Run Flat Tyre (RFT), yang tetap melaju meski mengalami kebocoran di perjalanan.

Karya Anak Bangsa

Hadirnya MV3 Garuda Limousine untuk mobil kepresidenan yang dibangun khusus oleh PT Pindad, menunjukan bukti kemandirian bangsa Indonesia.

Mobil ini dikembangkan khusus dari MV3 untuk kendaraan Presiden dan Wakil Presiden RI, memiliki proteksi tinggi serta memberikan kenyamanan dengan material berkualitas.

Kecepatan Maksimal 100 km/jam

MV3 Garuda Limousine memiliki bobot 2,95 ton, dimensi panjang sekitar 5,05 m, lebar 2,06 m, tinggi 1,87 m serta desain long wheelbase yang nyaman dan lega.

Mobil kepresidenan terbaru ini memiliki daya mesin 202 PS/199 HP, transmisi AT dengan 8 percepatan, dan memiliki kecepatan maksimum 100 Km/jam.

Tuahta Aldo
Penulis