Profil Benny Laos Cagub Maluku Utara yang Tewas Akibat Sppedboat Terbakar saat Kampanye di Taliabu

fin.co.id - 12/10/2024, 18:51 WIB

Profil Benny Laos Cagub Maluku Utara yang Tewas Akibat Sppedboat Terbakar saat Kampanye di Taliabu

Profil Benny Laos Cagub Maluku Utara yang Tewas Akibat Sppedboat Terbakar saat Kampanye di Taliabu

fin.co.id- Begini profil Calon Gubernur (Cagub) Maluku Utara, Benny Laos yang meninggal akibat speedboat yang ditumpangi meledak.

Speedboat yang membawa rombongan Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Utara nomor urut 4 Benny laos-Sabrin Sehe meledak di Pulau Taliabu pada Sabtu 12 Oktober 2024 pukul 14.05 WIT.

Cagub Maluku Utara Benny Laos sempat dilarikan ke puskesmas Bobong untuk perawatan intensif namun nyawanya tidak tertolong. Selain itu ada Anggota DPRD Ester Tanti dan Ketua PPP Maluku Utara Mubun A Wahih yang tewas.

Belum diketahui lebih lanjut soal peristiwa tersebut. Petugas Basarnas masih menunggu laporan di lapangan.

Namun peristiwa ini menyebabkan cagub Maluku Benny Laos tewas dalam insiden tersebut.

"Iya (speed boat meledak dan Benny Laos meninggal)," ujar Kasi Ops Basarnas Ternate Bram dikutip pada Sabtu 12 Oktober 2024.

Profil Benny Laos

Benny Laos merupakan pria kelahiran 8 Agustus 1972.

Dalam karir politiknya, ia menjabat sebagai Bupati Pulau Morotai periode 2017-2022 bersama Asrun Padoma.

Saat Pilkada 2017, Benny Laos dan Asrun Padoma didukung oleh PDIP, Golkar, Gerindra, Demokrat, PKB dan Nasdem.

Pasangan Benny Laos dan Asrun Padoma memperoleh 49,74 persen suara.

Sebelum maju di Pilkada Pulau Morotai 2017, Benny Laos pernah maju di Pilkada Gubernur Maluku Utara 2013-2018.

Dalam kontestasi politik itu, Benny Laos menjadi calon Wakil Gubernur Maluku Utara bersama dengan Syamsir Andili. Namun kedua kontestan tersebut kalah.

Benny Laos menjadi kepala daerah dengan laporan harta kekayaan terbanyak  dalam 10 daftar kepala daerah terkaya.

Benny Laos tercatat memiliki kekayaan sebesar Rp 510.510.014.904 (Rp 510 miliar).

Ari Nur Cahyo
Penulis