Ini Visi Misi Pramono-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024

fin.co.id - 15/09/2024, 16:44 WIB

Ini Visi Misi Pramono-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024

Pramono Anung-Rano Karno Naik Oplet dan Jalan Kaki

fin.co.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) merilis visi dan misi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta di Pilkada Jakarta 2024.

Salah satu pasangan Pramono Anung-Rano Karno mengusung visi Menuju Provinsi DKJ Sebagai Pusat Perekonomian Nasional dan Kota Global Berdaya Saing untuk Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat yang Berkeadilan dan Berkelanjutan.

Visi misi Pramono dan Rano tersebut terdiri dari 23 halaman.

Cukup berwarna dan ada sejumlah gambar ikon khas Jakarta seperti ondel-ondel dan ornamen Betawi lainnya.

Baca Juga

Dalam dokumen yang diterima, visi Daerah Khusus Jakarta berlandaskan pada cita-cita untuk menjadikan Jakarta sebagai pusat perekonomian nasional serta kota global yang berdaya saing dan berkelanjutan. 

"Dalam mencapai visi ini, Jakarta berupaya mendukung pencapaian tujuan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdaulat, maju, dan berkelanjutan, sejalan dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN)," kata Pramono dalam dokumen, Minggu, 15 September 2024.

Pramono mengatakan dengan mengacu pada Undang-Undang No. 2 tahun 2024, Jakarta berkomitmen untuk bertransformasi menjadi kota yang tidak hanya maju dalam aspek ekonomi, tetapi juga menjunjung tinggi keadilan sosial. 

Hal ini sebagaimana tercermin dalam RPJPD DKI Jakarta, yang menekankan pentingnya keberlanjutan dalam setiap aspek pembangunan, baik ekonomi maupun sosial.

"Visi ini mengedepankan empat dimensi utama yaitu Dimensi Manusia, distribusi ekonomi, pemerintahan, dan pembangunan lingkungan hidup," imbuhnya.

Baca Juga

Berikut penjelasannya: 

1. Dimensi Manusia

Mengutamakan pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas, berdaya saing, dan mampu beradaptasi dengan perubahan global. 

2. Distribusi Ekonomi

Memastikan pemerataan pembangunan ekonomi di seluruh wilayah Jakarta, sehingga menciptakan kesejahteraan yang merata bagi seluruh masyarakat. 

3.Pemerintahan

Dapatkan berita terkini langsung di ponselmu. Ikuti saluran FIN.CO.ID di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029Vajztq

Khanif Lutfi
Penulis
-->