Dibuka oleh Maesyal-Intan, Ribuan Warga Rajeg Tangerang Antusias Ikuti Jalan Sehat

fin.co.id - 01/09/2024, 18:01 WIB

Dibuka oleh Maesyal-Intan, Ribuan Warga Rajeg Tangerang Antusias Ikuti Jalan Sehat

Ribuan Warga Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Antusias mengikuti gebyar jalan sehat yang dibuka langsung oleh pasangan bakal calon Bupati/Wakil Bupati Tangerang, Maesyal-Intan.

fin.co.id -  Ribuan masyarakat Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, antusias mengikuti gebyar jalan sehat yang dibuka langsung oleh pasangan bakal calon Bupati/Wakil Bupati Tangerang, Maesyal-Intan, pada Minggu 1 Agustus 2024, di lapangan wilayah Desa Mekar Sari Kecamatan Rajeg.

Tak hanya diramaikan oleh salah satu artis komedian papan atas, yaitu Aziz Gagap. Gebyar jalan sehat itupun dimeriahkan dengan adanya beberapa hadiah doorprize, diantaranya sepeda listrik, mesin cuci, kulkas, kipas angin, dispenser, dan beberapa hadiah hiburan lainnya.

Bakal Calon Bupati Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid mengatakan, antusias masyarakat Kecamatan Rajeg sangatlah luar biasa. Pasalnya, sejak pukul 06:00 WIB. Ribuan masyarakat telah berkumpul dan bersiap untuk mengikuti gebyar jalan sehat.

"Saya apresiasi dengan antusias warga yang ikut gerak jalan ini menandakan partisipasi masyarakat semakin gemilang," kata pria yang biasa disapa akrab Rudi Maesyal kepada awak media.

Menurut Rudi Maesyal, kegiatan gebyar jalan sehat tentunya sangatlah bermanfaat bagi kesehatan dan kebugaran tubuh. Selain, untuk kesehatan dan kebugaran tubuh. Gebyar, jalan sehat juga sangat bermanfaat untuk sarana memperpanjang tali silaturahmi antar masyarakat untuk meningkatkan kekompakan dalam menciptakan Kabupaten Tangerang semakin gemilang.

"Tentunya, gerak jalan ini untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Selain itu, juga sebagai sarana silaturrahmi antar warga, " tukasnya.

Sementara itu, salah satu warga Desa Mekar Sari, Kecamatan Rajeg. Yuyun menambahkan, bahwa kegiatan gebyar jalan sehat ini sangat bermanfaat dan menarik.

Pasalnya, selain dapat menyehatkan tubuh, kegiatan ini juga merupakan ajang silaturahmi langsung masyarakat kepada calon pemimpin Kabupaten Tangerang kedepan. Sehingga, masyarakat dapat menyampaikan aspirasi langsung kepada pemimpinnya.

"Tentu sangat baik. Selain seru juga bisa menyesuaikan aspirasi langsung kepada calon pemimpin kita. Saya berharap, apabila Maesyal-Intan terpilih menjadi pemimpin, kami meminta agar lapangan pekerjaan dapat terbuka seluas-luasnya. Dan sarana prasarana layanan umum terus ditingkatkan," ucapnya.

Rikhi Ferdian
Penulis