Viral WNA di Cangu Bali Party Pakai Jaket Ojol, Warganet : Dipikir Jaket Geng Motor

fin.co.id - 30/08/2024, 18:47 WIB

Viral WNA di Cangu Bali Party Pakai Jaket Ojol, Warganet : Dipikir Jaket Geng Motor

Viral WNA di Cangu Bali Party Pakai Jaket Ojol (Dokumen Tangkapan Layar)

fin.co.id - Sejumlah Warga Negara Asing (WNA) tengah melakukan pesta di tempat hiburan malam, sambil menggunakan jaket pengemudi Ojek Online (Ojol).

Aksi pesta WNA dengan menggunakan jaket Ojol tersebut kini viral di media sosial, usai videonya diunggah oleh akun Instagram @Balisantuy.

"Bule pakai jaket Ojol buat dugem di Cangu," ungkap akun @Balisantuy saat fin.co.id kutip, Jumat 30 Agustus 2024.

Terlihat 3 WNA tersebut dengan santai berjoget dan berbincang dengan sesama pengunjung, sambil menggunakan jaket perusahaan Ojol.

Terlihat secara jelas bahwa ketiga WNA tersebut santai dan merasa keren, saat menggunakan jaket pengemudi Ojol saat sedang pesta.

"Netizen : dikira jaket geng motor sama dia," jelasnya.

Berdasarkan keterangan dalam video yang diunggah aku @Balisantuy, jaket pengemudi Ojol belakang menjadi trend baru bagi WNA yang berwisata di Cangu Bali.

"Muncul trend baru yang dimiliki oleh para bule di Cangu," ucap akun @Balisantuy.

Dijelaskan bahwa para WNA kerap berkunjung ke tempat hiburan malam, ambil menggunakan jaket pengemudi Ojol bersama teman temannya.

"Mereka pakai atribut ojol (ojek online) untuk party, gimana menurut kalian," tuturnya.

Video yang viral di media sosial itupun kini mendapat banyak respon dari warganet, sehingga mendapat 3.500 komentar dan telah dibagikan sebanyak 22,7 ribu kali.

"Driver sedang dugem, tunggu beberapa saat," komentar akun @bagsazyn_.

"Bro merasa dirinya geng motor," tulis akun @cokuyaa1.

Tuahta Aldo
Penulis