fin.co.id - Viral sebuah video yang menggambarkan seorang anggota Polwan, menegur orang yang sedang makan dan menyebutnya tidak sopan. Video itu beredar di akun sosial media X (dulu twitter).
Belakangan terungkap, sosok Polwan yang "Ganggu orang makan" bernama Briptu Putri Cikita. Video yang beredar tersebut merupakan potongan dari sebuah tayangan di stasiun TV swasta, yang kemudian diposting ulang oleh beberapa akun di sosial media X.
Briptu Putri Cikita menjadi sorotan lantaran dinilai tidak sopan karena dianggap mengganggu orang yang sedang makan.
Dalam video yang diposting akun X Divisi Humas Polri, @DivHumas_Polri, pada 24 Agustus 2024 itu menggambarkan sebuah adegan seorang polwan bersama sejumlah anggota polisi berseragam lengkap mendatangi sejumlah pria yang duduk-duduk di sebuah warung PKL. Setelah menyapa, si polwan menegur salah satu pria karena merokok saat ditanya-tanya.
“Boleh dimatikan dulu rokoknya. Eh, Masnya dimatikan dulu,” kata si polwan menegur salah satu pria yang ditemui.
Salah satu anggota polisi lalu bertanya kepada si pria yang ditegur soal pekerjaannya. Si pria menjawab bekerja sebagai teknis di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. “[Bekerja] Di Perak,” ucap pria itu.
Si polwan kemudian menyela dan menegur kembali si pria karena sambil nyemil saat diajak mengobrol. “Eh, Mas, kalau diajak ngobrol sopan, ya, sambil makan? Sopan enggak kaya gitu saya tanya?,” tegur si polwan sambil mendorong punggung si pria.
Baca Juga
Belum jelas apa permasalahan yang terjadi sehingga para Anggota Polisi tersebut menginterogasi pria berpakaian gelap itu. Namun, terdengar jelas bahwa anggota Polwan yang mengenakan jaket berwarna kuning itu menyebut Pria itu tidak sopan.
"Eh mas, kamu tuh diajak ngomong emang sopan ya sambil makan?," ketus sang Polwan yang langsung disambut dengan lirikan tajam sang pria berbaju gelap.
"Biar kamu tahu sopan santun. Kalau orang gak sopan sama kamu, kamu gimana?," kata Polisi pria yang mengenakan rompi hitam.
"Coba kalau saya gak menghargai Masnya, saya dorong-dorong gitu enak gak?," ketus sang Polwan lagi sambil mendorong-dorong pria berbaju gelap tersebut.
"Biar Gusti Allah yang balas," jawab pria berbaju gelap tersebut.
"Gusti Allah yang balas, Gusti Allah yang balas," jawab Polwan itu lagi.
Video tersebut lantas mengundang reaksi netizen. Beberapa bahkan berkomentar pedas terhadap aksi sang Polwan tersebut.
"Emang luar biasa mas nya, beneran saja Gusti Allah sing mbales, Allah pertontonkan ketidaksopanan kedua orang itu ke se-Indonesia, akibatnya jd cibiran semua orang. "Gusti Allah sing mbales"," tulis pemilik akun @asfan_warah.